Desa Cileng Raih Anugerah Desa/Kelurahan Bebas Stunting Award 2023

14 November, 2023
Desa Cileng Raih Anugerah Desa/Kelurahan Bebas Stunting Award 2023 Sahabat Prokopim,Stunting merupakan masalah kesehatan yang menjadi prioritas nasional di bidang kesehatan. Dengan ditetapkannya target nasional untuk menurunkan prevalensi stunting hingga 14% di tahun 2024, maka Asosiasi Dinas Kesehatan Seluruh Indonesia (ADINKES) atas dukungan serta bersama Kementerian Desa PDTT dan BKKBN telah melaksanakan penilaian penerima Anugerah Desa/Kelurahan Bebas Stunting Award 2023. Berdasarkan hasil penilaian tsb, Desa Cileng, Kecamatan Poncol, Magetan, ditetapkan sebagai salah satu penerima penghargaan Anugerah Desa/Kelurahan Bebas Stunting Awards 2023 kategori Intervensi Spesifik. “ Suatu tantangan yang harus dilaksanakan bersama, bisa mensejahterakan masyarakat kedepannya. Penilaian ini dilaksanakan oleh tim penilai dari BKKBN, Kemendesa PDTT, serta dari ADINKES. Bagaimana desa ini mengedepankan inovasi dan kreativitas desa dalam mengatasi masalah stunting,” terang dr.M.Subuh, Ketua Umum ADINKES Dalam acara tsb disampaikan paparan penurunan stunting di desa, daerah tertinggal dan Transmigrasi oleh Kapusdatin PDTT, Theresia Junidar Penghargaan Anugerah Desa/Kelurahan Bebas Stunting Awards 2023 diserahkan oleh Kepala BKKBN RI, Dr. (H.C) dr. Hasto Wardoyo, Sp.O.G. (K), yang diterima oleh Pj Bupati Magetan Hergunadi dan Kepala Desa Cileng “ Terima kasih kepada seluruh pembina desa, sehingga desa bebas stunting. Bahwa desa itu sangat tidak sulit untuk membebaskan stunting, pencegahan stunting dimulai dari sebelum terjadi kehamilan dengan memastikan calon ibu hamil mengonsumsi asupan nutrisi yang sehat,,” ungkap Hasto Wardoyo dalam sambutannya. Pj Bupati Magetan Hergunadi ditemui usai acara berharap desa lain bisa termotivasi untuk berinovasi dalam upaya penurunan stunting. “ Dengan adanya penghargaan ini, semoga bisa memotivasi desa lain untuk terus berinovasi dalam upaya menurunkan stunting,”ungkapnya. Hadir dalam acara tsb Pj Bupati Magetan, Kepala Dinas Kesehatan, Kasatpol PP Magetan, Kepala Desa Cileng, dan undangan lainnya, bertempat di Hotel Sahid Raya Convention & Exhibition Center, Yogyakarta, Senin (13/11).(Prokopim/edh/KD1) Repost: @prokopimmagetan Share this:TwitterFacebook

Berita


PJ BUPATI HADIRI BIMTEK PENDAMPINGAN KORBAN KEKERASAN DAN KONVENSI HAK ANAK

21 November, 2024

Kejadian kekerasan terhadap perempuan dan anak terus terjadi di sekitar kita. Ini bukan hanya...

PEMKAB GELAR KEJUARAAN MTQ TINGKAT KABUPATEN MAGETAN

21 November, 2024

Sobatkom… Dalam upaya menanamkan nilai-nilai luhur Al-Qur’an serta sarana mencari bibit...

Polres Magetan Dukung Percepatan Swasembada Ketahanan Pangan

20 November, 2024

Ketahanan pangan adalah kondisi dimana pangan tersedia cukup, aman, beragam, bergizi, merata, dan...

80 Orang Tua Hebat Nguntoronadi, Diwisuda

20 November, 2024

80 wisudawati sudah rapi kenakan toganya pagi ini, ramai memenuhi pendopo kecamatan Nguntoronadi...

PJ BUPATI MAGETAN KUNJUNGI KANTOR SATPOL PP DAN DAMKAR MAGETAN

20 November, 2024

Seusai menghadiri wisuda SOTH di Kecamatan Nguntoronadi, Pj Bupati Magetan menyempatkan diri untuk...