Staf Meeting Perdana Tahun 2024

2 Januari, 2024
Staf Meeting Perdana Tahun 2024 . Sahabat Prokopim, Setelah memimpin apel perdana di tahun 2024, Pj. Bupati Magetan Hergunadi kumpulkan seluruh Asisten, Staf Ahli, Kepala OPD, Kepala Bagian dan Camat gelar rapat staf di Ruang Rapat Ki Mageti, Selasa (02/01/2024). . Pj. Bupati Hergunadi berikan arahan, saran dan masukan kepada seluruh staf untuk lebih meningkatkan pelayanan di masing-masing Perangkat Daerah, serta lebih berinovasi dan berkolaborasi. ” Saya harap ada inovasi dan saling berkolaborasi dengan OPD lain. Kami mohon seluruh asisten dampingi dinas masing-masing untuk mengembangkan inovasinya. Staf ahli bisa beri masukan kepada asisten,” terangnya. . Begitupun untuk masing-masing OPD diharapkan agar memberikan pelayanan yang terbaik untuk masyarakat dan lebih peka dengan turun langsung ke bawah memantau masalah sosial. ” Saya harap untuk semua pelayanan dipikirkan bagaimana caranya agar lebih tenang kerja, lebih bersih dan lebih kecil penyimpangannya. Inventaris masalah sosial yang paling ekstrem, seperti Camat bisa turun kebawah melihat masalah sosial di wilayahnya,” harapnya. . Pj. Sekda Hermawan yang mendampingi Pj. Bupati menambahkan, harus dipikirkan bagaimana caranya berinovasi dan membuat terobosan baru agar bisa mendatangkan uang dan bagaimana caranya melayani orang. ” Kuncinya adalah dengan lebih berinovasi dengan terobosan baru terkait reformasi birokrasi. Jangan menjadi follower yang baik tapi punya terobosan tersendiri. Sehingga akan mudah mendatangkan uang dan memberikan pelayanan yang terbaik,” imbuhnya. (Prokopim/edh/be/KD1). Share this:TwitterFacebook

Berita


Bangga, Pasar Sayur Pacalan Diresmikan Oleh Emil Dardak.

18 Mei, 2025

Warga Pacalan patut berbangga, karena Pasar Sayur Pacalan hari ini diresmikan secara langsung oleh...

Sarasehan GEMA PS Jatim Bahas Penyelesaian Konflik Tenurial Di Jawa

18 Mei, 2025

Dewan Pimpinan Wilayah Gerakan Masyarakat Perhutanan Sosial (GEMA PS) Indonesia Provinsi Jawa...

Wagub Emil Dialog Dengan Karang Taruna Sekaligus Melihat Kondisi Sarangan

18 Mei, 2025

Dalam kunjungan ke Magetan hari ini Wakil Gubernur Jawa Timur Emil Dardak, tinjau Objek Destinasi...

Wagub Tinjau Proyek Twinroad disela Kunjungan Ke Magetan

18 Mei, 2025

Setelah laksanakan kegiatan kunjungan ke Desa Pacalan untuk mengikuti sarasehan GEMA PS Indonesia...

Simpedes Selain Turut Gerakkan Ekonomi Daerah, Juga Antarkan Karmini Bawa Pulang Ertiga

18 Mei, 2025

Simpedes sebagai produk perbankan dari BRI sudah lama dikenal oleh masyarakat Magetan, dimana...