PASTIKAN LOGISTIK PEMILU SUDAH TERDISTRIBUSI, Pj. BUPATI HERGUNADI TINJAU LANGSUNG KE PPK KECAMATAN
13 Februari, 2024
PASTIKAN LOGISTIK PEMILU SUDAH TERDISTRIBUSI, Pj. BUPATI HERGUNADI TINJAU LANGSUNG KE PPK KECAMATAN
Sahabat Prokopim,
Guna memastikan pendistribusian logistik kelengkapan alat pemilu utamanya bilik suara, Pj. Bupati Magetan, Hergunadi didampingi Plh. Kepala Bakesbangpol Magetan, Beni Adrian turun gunung mengecek langsung pendistribusian bilik suara dari tingkat kecamatan (PPK) yang akan dikirim ke tingkat desa (PPS), Selasa (13/2).
Pun beberapa PPK kecamatan yang menjadi jujukan Pj. Bupati antara lain Kecamatan Magetan, Kecamatan Plaosan, Kecamatan Poncol, Kecamatan Parang, Kecamatan Lembeyan, Kecamatan Kawedanan dan Kecamatan Bendo.
Dalam peninjauan kali ini berpesan kepada PPK untuk mengusahakan tepat waktu dalam memulai pemilihan suara di tingkat TPS.
Pihaknya juga mengingatkan jika saat ini musim penghujan, usahakan pendistribusian bilik suara bisa selesai siang ini.
“Perhatikan juga cuaca saat pendistribusian logistik ke PPS (dari PPK), ini musim penghujan, kalau bisa Dzuhur (siang ini) sudah selesai pendistribusian,” ungkapnya.
(Prokopim/lio/be/KD1).
Repost: @prokopimkabmagetan
Share this:TwitterFacebook