Dinas Perhubungan Fasilitasi Angkutan Pelajar Gratis Bagi Pelajar Tingkat SMP Sederajat

8 Maret, 2024
Dinas Perhubungan Fasilitasi Angkutan Pelajar Gratis Bagi Pelajar Tingkat SMP Sederajat Ratusan pelajar Sekolah Menengah Pertama (SMP) sederajat di Kabupaten Magetan kini dapat menikmati fasilitas berupa angkutan gratis yang disediakan atau difasiltasi oleh Pemerintah Kabupaten Magetan yang meliputi antar jemput bagi pelajar. Program tersebut sudah berjalan mulai dari tahun 2018 sampai sekarang (2024) dan selalu terisi penuh. Jumat (8/3). Menurut Kepala Seksi Angkutan Dinas Perhubungan Magetan Roni Dwi Cahyana. SE, “Angkutan gratis pelajar ini, Pemerintah Magetan melalui Dinas Perhubungan (Dishub) menyediakan armada angkutan dengan jumlah total 129 armada yang dibagi menjadi 12 angkota dan 117 angdes yang disebar di seluruh wilayah sekolah di Magetan dengan total 31 sekolah SMP Negeri sederajat termasuk MTS dan Swasta,” jelasnya. Roni menambahkan, dengan adanya angkutan pelajar gratis ini untuk mengurangi angka kecelakaan yang tinggi di Magetan. “Sedangkan untuk antar jemput pelajar ini menyesuaikan sekolah, jadi disetiap sekolah masing-masing mempunyai koordinator yang mengatur jam operasional angkutan pelajar,” ucapnya. “Untuk cakupan wilayah angkutan pelajar gratis ini sudah mencapai ke daerah pinggiran di wilayah Magetan seperti SMPN Parang, Poncol dan masih banyak lagi. Untuk kendaran yang beroperasional ini sudah melalui tahap pengecekan layak jalan sehingga tidak ada masalah waktu jam operasional sehingga para murid merasa nyaman dan aman,” jelas Roni.(Diskominfo:wan / fa2 / IKP1) Share this:TwitterFacebook

Berita


PJ BUPATI HADIRI BIMTEK PENDAMPINGAN KORBAN KEKERASAN DAN KONVENSI HAK ANAK

21 November, 2024

Kejadian kekerasan terhadap perempuan dan anak terus terjadi di sekitar kita. Ini bukan hanya...

PEMKAB GELAR KEJUARAAN MTQ TINGKAT KABUPATEN MAGETAN

21 November, 2024

Sobatkom… Dalam upaya menanamkan nilai-nilai luhur Al-Qur’an serta sarana mencari bibit...

Polres Magetan Dukung Percepatan Swasembada Ketahanan Pangan

20 November, 2024

Ketahanan pangan adalah kondisi dimana pangan tersedia cukup, aman, beragam, bergizi, merata, dan...

80 Orang Tua Hebat Nguntoronadi, Diwisuda

20 November, 2024

80 wisudawati sudah rapi kenakan toganya pagi ini, ramai memenuhi pendopo kecamatan Nguntoronadi...

PJ BUPATI MAGETAN KUNJUNGI KANTOR SATPOL PP DAN DAMKAR MAGETAN

20 November, 2024

Seusai menghadiri wisuda SOTH di Kecamatan Nguntoronadi, Pj Bupati Magetan menyempatkan diri untuk...