Magetan Kembali Borong Penghargaan pada TOP BUMD Awards 2024

21 Maret, 2024
Magetan Kembali Borong Penghargaan pada TOP BUMD Awards 2024. Sahabat Prokopim, Dalam TOP BUMD Awards 2024 yang digelar di Hotel Rafles Jakarta, Rabu (20/3/2024), empat penghargaan diberikan kepada Kabupaten Magetan yakni TOP Pembina BUMD 2024, TOP CEO BUMD 2024 BPRS Magetan dan TOP CEO BUMD 2024 Perumdam Lawu Tirta Magetan. . Penghargaan diterima langsung oleh Pj. Bupati Magetan Hergunadi, Direktur Utama Bank BPRS Magetan Endah Kundarti, serta Direktur Perumdam Lawu Tirta Magetan Moh. Chairul Anam. . TOP BUMD Awards adalah kegiatan corporate rating atau pemberian penghargaan kepada BUMD-BUMD terbaik se-Indonesia dan diikuti oleh 215 BUMD terbaik dari 1133 BUMD di seluruh Indonesia. . TOP BUMD Awards 2024 digelar TOP Business bekerja sama dengan Institut Otonomi Daerah (i-OTDA), serta sejumlah lembaga lain. Top BUMD tahun ini bertema ”Penguatan Tata Kelola dalam Membangun Kinerja Bisnis dan Layanan BUMD.” . Aspek penilaian yang digali oleh Dewan Juri dari BUMD yang terpilih sebagai finalis, antara lain berkinerja baik di bidang keuangan, operasional, SDM, dan layanan pelanggan. Mereka juga telah melakukan improvement atau perbaikan, serta berkontribusi besar dalam pembangunan daerah dalam 1-2 tahun terakhir. . Dengan penghargaan yang telah didapat Perumdam Lawu Tirta dan BPRS Magetan diharapkan semakin mendorong pemerataan pembangunan daerah dan nasional untuk mencapai kemakmuran bersama, serta BUMD mampu berinovasi dalam meningkatkan pelayanannya. (Prokopim/pi/KD1) Repost @prokopimkabmagetan Share this:TwitterFacebook

Berita


PJ BUPATI HADIRI BIMTEK PENDAMPINGAN KORBAN KEKERASAN DAN KONVENSI HAK ANAK

21 November, 2024

Kejadian kekerasan terhadap perempuan dan anak terus terjadi di sekitar kita. Ini bukan hanya...

PEMKAB GELAR KEJUARAAN MTQ TINGKAT KABUPATEN MAGETAN

21 November, 2024

Sobatkom… Dalam upaya menanamkan nilai-nilai luhur Al-Qur’an serta sarana mencari bibit...

Polres Magetan Dukung Percepatan Swasembada Ketahanan Pangan

20 November, 2024

Ketahanan pangan adalah kondisi dimana pangan tersedia cukup, aman, beragam, bergizi, merata, dan...

80 Orang Tua Hebat Nguntoronadi, Diwisuda

20 November, 2024

80 wisudawati sudah rapi kenakan toganya pagi ini, ramai memenuhi pendopo kecamatan Nguntoronadi...

PJ BUPATI MAGETAN KUNJUNGI KANTOR SATPOL PP DAN DAMKAR MAGETAN

20 November, 2024

Seusai menghadiri wisuda SOTH di Kecamatan Nguntoronadi, Pj Bupati Magetan menyempatkan diri untuk...