Budidaya Bunga Matahari Dikembangkan di Garon, Jadi Spot Selfie Apik
21 Januari, 2022
Magetan – Pingin foto selfie dengan view Gunung Bancak dan Gunung Lawu? Ditambah indahnya bunga matahari. Datang saja ke Desa Garon, Kecamatan Kawedanan, Kabupaten Magetan.Ya, di Garon saat ini tengah dibudidayakan tanaman bunga matahari atau sun flower. Ditanam di lahan bengkok desa, saat ini, bunga matahari sudah mekar. Lokasinya, balai desa Garon ke barat, sekitar 500 meter.Petaninya adalah M. Firman Khaliq, warga Rt 01/Rw 01 Desa Garon. Ia saat ini menanam bunga matahari sebanyak 4.000 batang di lahan seluas sekitar 1 750 m2.“Mimpi saya sederhana, saya berharap bunga matahari ini menjadi ikon Desa Garon,” ujar Khaliq, yang suka ngetrail itu.Ia bermitra dengan PT Tri Jawara Tunas Agroindo dalam bududaya sun flower tersebut, rekanan produk kuwaci terkenal. Per kilo bijinya dihargai Rp16 ribu.Ia bermimpi, bunga matahari ini menjadi ikon desanya. Cita-citanya, Khaliq bersama Bumdes akan membangun destinasi Garon Sun Flower Garden.Budidaya bunga matahari ini sudah dibahas Musrenbangdes Garon. Dalam musyawarah tersebut, ada kapasitas 22.000 bunga matahari di atas lahan warga Garon yang berminat.“Semoga cita-cita ini kelak bisa terwujud. Dan Garon mempunyai ikon bunga matahari,” aku Khaliq.(Diskominfo/kontrib:rif/fa2/IKP1)Share this:TwitterFacebook