Mahasiswa Produktif Melalui Penggerak Muda Pasar Rakyat

20 Januari, 2022
Guna memberi pengalaman penting bagi mahasiswa untuk bekerja di pasar rakyat dan  meningkatkan daya saing pedagang dan pengelola pasar rakyat, Kemendag bersinergi dengan Kemendikbudristek meluncurkan program Penggerak Muda Pasar Rakyat. Target sasaran program ini adalah mahasiswa perguruan tinggi yang akan mendapatkan keterampilan, sehingga mampu menyelesaikan permasalahan pekerjaan yang kompleks, adaptif, dan soft skill lainnya seperti etika profesi pekerjaan, komunikasi, dan kerja sama melalui Magang Bersertifikat “Penggerak Muda Pasar Rakyat”.“Dengan sinergi ini, mahasiswa akan membantu pemerintah melaksanakan program dan kebijakan terkait pembinaan kepada pedagang dan pengelola pasar rakyat secara komprehensif,” ujar Menteri Perdagangan Muhammad Lutfi dalam penandatanganan Perjanjian Kerja Sama ‘Penguatan dan Pemberdayaan Pasar Rakyat melalui Program Merdeka Belajar Kampus Merdeka’. Penandatanganan perjanjian kerja sama tersebut dilaksanakan secara virtual, dari Jakarta Pusat, Selasa (18/01).Mendikbudristek Nadiem yang hadir secara virtual menyampaikan pihaknya sangat menyambut baik sinergi ini. Diharapkan dengan dilaksanakannya program ini, dapat turut mendorong pemulihan ekonomi nasional. “Kita membutuhkan ide-ide brilian dari para mahasiswa untuk membangun kembali perekonomian Indonesia, yang salah satunya dengan menguatkan pasar rakyat,”ujar Mendikbudristek.Rencanaya, pelaksanaan Magang Bersertifikat “Penggerak Muda Pasar Rakyat” dilakukan mulai Tahun Ajaran Semester Genap 2022 pada 7 Februari—22 Juli 2022 di beberapa pasar rakyat yang tersebar di 15 kabupaten/kota, yaitu Kota Palembang, Kota Padang, Kota Bandung, Kota Semarang, Kota Surabaya, Kota Yogyakarta, Kota Denpasar, Kota Samarinda, Kota Malang, Kota Surakarta, Kota Kupang, Kota Manado, Kabupaten Gowa, Kabupaten Bogor, dan Kabupaten Banyumas.(Diskominfo / sumber : kominfo.go.id / pub. fik / dok. kominfo.go.id / f@2 / IKP1)Share this:TwitterFacebook

Berita


”Doa Bersama” untuk Pilkada Yang Lancar, Aman Dan Kondusif

24 November, 2024

Jelang pelaksanaan Pilkada serentak 2024, Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Magetan, gelar Doa...

KONI KABUPATEN MAGETAN GELAR MUSORKAB TAHUN 2024

24 November, 2024

SobatKom Pembukaan Musyawarah Olahraga Kabupaten Magetan Tahun 2024 oleh Komite OlahragaNasional...

Apel Persiapan Pendistribusian Distribusi Logistik Pilkada Serentak Di Jawa Timur

23 November, 2024

Apel ini sebagai penanda bahwa logistik pemilihan umum tahun 2024 telah siap untuk didistribusikan...

Pj. Bupati Magetan bersama Ketua DPRD Magetan, Sambangi Korban Bencana Alam Nguntoronadi

23 November, 2024

Seusai acara Apel Siaga dan Doa bersama Bawaslu Kabupaten Magetan, hari ini Pj. Bupati Nizhamul,...

Jelang Pilkada Serentak 2024, Bawaslu Magetan Gelar Apel Siaga dan Doa Bersama

22 November, 2024

Menjelang masa tenang, pemungutan, dan penghitungan suara pada Pemilihan Serentak 2024, Bawaslu...