Vaksinasi Booster di Magetan, Dimulai!

20 Januari, 2022
Pemerintah Republik Indonesia telah mengambil kebijakan vaksinasi COVID-19 lanjutan atau vaksinasi booster mulai 12 Januari 2022. Menindaklanjuti kebijakan tersebut, Pemkab. Magetan berupaya mewujudkan pelaksanaan vaksinasi booster. Tepatnya hari ini, Kamis (20/01) vaksinasi booster resmi di mulai di Kabupaten Magetan.Plt. Dinas Kesehatan Kab. Magetan, dr. Rohmad Hidayat mengatakan bahwa vaksinasi booster hari ini merupakan kick off pelaksanaan vaksinasi booster di  Magetan. “Pagi ini diutamakan penerima vaksin booster adalah Forkopimda Magetan beserta tamu undangan sekitar total 50 orang.” Terang Rohmad saat ditemui di Pendopo Surya Graha dalam pelaksanaan Vaksinasi COVID-19 Lanjutan atau Booster di Kabupaten Magetan.Rohmad menjelaskan untuk vaksinasi booster akan diprioritaskan untuk lansia dan pelayan publik. “Diprioritaskan untuk satu bulan kedepan penerima vaksinasi booster adalah lansia dan pelayan publik yang minimal vaksinasi keduanya lebih dari 6 bulan.”, jelas Plt. Dinkes Magetan.Ketersedian vaksinasi booster di Kabupaten Magetan sekitar 20.000 dosis vaksin Pfizer. Sedangkan penjadwalan pelaksanaan vaksinasi booster, Dinkes Magetan menyerahkan kebijakan kepada masing-masing Puskesmas dan Faskes.“Untuk vaksinasi rutin setiap Minggu di Pendopo Surya Graha masih kami prioritaskan untuk anak-anak. Sedangkan untuk vaksinasi booster, pihak Dinkes akan terus berkoordinasi dengan Puskesmas mengenai penjadwalannya. Hal ini agar pelaksanaan vaksinasi anak dan booster dapat berjalan secara berdampingan,” akhir Rohmad.Bupati Magetan, Suprawoto perdana mendapatkan vaksinasi booster, mengatakan bahwa vaksinasi COVID-19 memiliki masa live time dalam efektivitas kinerjanya. “Sekarang ini penguat. Harapannya nanti terjadi herd immunity dan virus COVID-19 ini semakin hilang”. Harap Woto.(Diskominfo / pub. fik / dok. kris /f@2 / IKP1)Share this:TwitterFacebook

Berita


KENAL PISAH KAPOLRES MAGETAN

17 April, 2025

Sobatkom… Kapolres Magetan kini resmi dipimpin AKBP Raden Erik Bangun Prakasa dari Bidpropam...

Selepas Lebaran Satgas “Burung Hantu” Nguntoronadi Kembali Beraksi

16 April, 2025

Wujudkan Layanan Sosial yang Inklusif dan Humanis, setelah libur Idul Fitri 1446 H, “Satgas...

Festival Pamelo Magetan 2025, Buah Khas Andalan Bumi Mageti

15 April, 2025

Festival Pamelo Magetan merupakan acara tahunan yang menampilkan jeruk pamelo, produk unggulan...

Tergabung dalam Grup F Perbasi Kabupaten Magetan Ikuti Pra – PORPROV IX Jawa Timur Tahun 2025

15 April, 2025

SobatKom Ketua Umum PERBASI Magetan periode 2024 – 2028 Cahaya Wijaya, S.STP., M.Si...

RAKOR INFLASI BERSAMA K/L DAN KEPALA DAERAH SE-INDONESIA DIRANGKAIKAN DENGAN SOSIALISASI PENYELENGGARAAN SEKOLAH UNGGULAN GARUDA

14 April, 2025

Rakor inflasi kembali digelar seusai libur lebaran, pada minggu ketiga April 2025, Senin...