PURNA TETAP BERKARYA DAN BERI KONTRIBUSI KEPADA DAERAH

18 Januari, 2022
Pensiun dari suatu jabatan merupakan proses alami yang tidak bisa dihindari. Setiap Pegawai Negeri Sipil (PNS), kapanpun dan dimanapun pada waktunya tentu akan mengalami masa pensiun dalam rangka alih generasi. PWRI (Persatuan Wredatama Republik Indonesia) adalah organisasi khusus yang menghimpun semua para pensiunan (WREDATAMA) PNS Pusat dan Daerah, pensiunan BUMN/BUMD, serta pensiunan Pejabat Negara, mantan Kades dan Perangkat DesaDengan penuh rasa kekeluargaan Bupati Magetan menerima kunjungan silaturahmi dan audensi PWRI di ruang Jamuan Pendapa Surya Graha,  Selasa (18/1).Pada kesempatan kali ini selain menyampaikan program kerja, Tandjung Suparnadi Ketua pengurus PWRI Magetan berterima kasih atas dukungan pemerintah sehingga mampu memiliki gedung yang baru.“Terima kasih Pak Bupati atas perhatiannya kami saat ini memilikj gedung yang baru di Jl. Tripandita” ungkapnya.Kang Woto sapaan akrab Bupati Magetan ,  mengatakan senang bisa bersilaturahmi dan menerima kedatangan pengurus PWRI.“Alhamdulillah, kesempatan ini kita manfaatkan untuk diskusi,” ujarnya.Lanjut Kang Woto, juga mengapresiasi semangat dari PWRI Kabupaten Magetan.“Apresiasi kami kepada anggota PWRI, meski sudah purna tugas beliau-beliau semua tetap bersemangat berkontribusi bagi daerah,” tutup Bupati.(Diskominfo:cup/fa2/IKP1)Share this:TwitterFacebook

Berita


KENAL PISAH KAPOLRES MAGETAN

17 April, 2025

Sobatkom… Kapolres Magetan kini resmi dipimpin AKBP Raden Erik Bangun Prakasa dari Bidpropam...

Selepas Lebaran Satgas “Burung Hantu” Nguntoronadi Kembali Beraksi

16 April, 2025

Wujudkan Layanan Sosial yang Inklusif dan Humanis, setelah libur Idul Fitri 1446 H, “Satgas...

Festival Pamelo Magetan 2025, Buah Khas Andalan Bumi Mageti

15 April, 2025

Festival Pamelo Magetan merupakan acara tahunan yang menampilkan jeruk pamelo, produk unggulan...

Tergabung dalam Grup F Perbasi Kabupaten Magetan Ikuti Pra – PORPROV IX Jawa Timur Tahun 2025

15 April, 2025

SobatKom Ketua Umum PERBASI Magetan periode 2024 – 2028 Cahaya Wijaya, S.STP., M.Si...

RAKOR INFLASI BERSAMA K/L DAN KEPALA DAERAH SE-INDONESIA DIRANGKAIKAN DENGAN SOSIALISASI PENYELENGGARAAN SEKOLAH UNGGULAN GARUDA

14 April, 2025

Rakor inflasi kembali digelar seusai libur lebaran, pada minggu ketiga April 2025, Senin...