Sosialisasi Bantuan Stimulan Perumahan Swadaya (BSPS) untuk Warga Desa Tambakrejo

27 Mei, 2024
Sosialisasi Bantuan Stimulan Perumahan Swadaya (BSPS) untuk Warga Desa Tambakrejo Program Bantuan Stimulan Perumahan Swadaya (BSPS) merupakan program bantuan perbaikan rumah yang dilakukan secara swadaya oleh masyarakat penerima bantuan dalam hal ini masyarakat yang terkategori Masyarakat Berpenghasilan Rendah (MBR). Kegiatan yang di adakan oleh Tim / Pendamping Program BSPS bertujuan supaya calon KPM paham tentang mekanisme / jadwal pelaksanaan Program BSPS ( Bantuan Stimulan Perumahan Swadaya). Seperti hari ini, Senin (27/5) Dinas Perkim bersama Koordinator Kabupaten BSPS, dan Pemerintah Desa Tambakrejo Kecamatan Magetan telah menyelenggarakan sosialisasi kepada 9 warga penerima Bantuan Stimulan Perumahan Swadaya di Kantor Desa Tambakrejo. Dalam sambutannya, Dia Wahyu Adi Dewantoro, ST menyampaikan bahwa dana yang disalurkan untuk stimulan masyarakat, masing-masing akan mendapatkan dana BSPS senilai Rp20 juta dengan rincian Rp17,5 juta untuk pembelian bahan bangunan dan Rp2,5 juta untuk upah tukang/pekerja.(Diskominfo:may / fa2 / IKP1) Bagikan ini:TwitterFacebook

Berita


Debat Publik Pertama Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Magetan Tahun 2024 Digelar

17 Oktober, 2024

Magetan, 17 Oktober 2024 – Debat publik pertama dalam rangka pemilihan Bupati dan Wakil Bupati...

Ketua Dan Wakil Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Kabupaten Magetan Masa Jabatan Tahun 2024-2029 Resmi Terlantik

17 Oktober, 2024

SobatKom Rapat paripurna istimewa dalam rangka peresmian dan pengambilan sumpah/janji Ketua dan...

Pemerintah Jawa Timur Siap Melaksanakan Pilkada Serentak Dengan Aman dan Damai

16 Oktober, 2024

Dalam upaya menyukseskan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024, Pemerintah Provinsi Jawa Timur...

Energi Ramah Lingkungan Melalui Konversi Motor Listrik Untuk Kurangi Emisi Karbon

16 Oktober, 2024

Pemerintah melalui peraturan presiden nomor 55 tahun 2019 tentang percepatan program kendaraan...

Ramaikan Hari Jadi, Festival Pencak Silat Piala Dandim 0804, Resmi Dibuka

15 Oktober, 2024

Turut memeriahkan peringatan Hari Jadi ke-349 Kabupaten Magetan dan Hari TNI ke-79, Kodim 0804...