Berlaga di Kejurprop Drum Band Jatim 2024, Magetan Kirim Tim Drum Band MIN 3 ke Lamongan

28 Juni, 2024
Berlaga di Kejurprop Drum Band Jatim 2024, Magetan Kirim Tim Drum Band MIN 3 ke Lamongan. Tim drumband MIN 3 Magetan,wakili Magetan di Kejurprov Drumband Tingkat Jawa Timur, Tim Drum Band dilepas dari depan Pendopo Surya Graha oleh Pj. Bupati Magetan. Jum’at (28/6/24). Putra putri kebanggaan Magetan ini akan berlaga di Kejurprov Drumband yang diselenggarakan oleh Persatuan Drumband Indoesia untuk kategori Parade, setelah ditahun sebelumnya MIN 3 juga mewakili Magetan dikejuaraan yang sama untuk kategori Display. Setelah berlatih dengan tekun selama beberapa bulan ini, Tim Drumband MIN 3 Magetan bertolak menuju ke Lamongan untuk bersaing dengan Tim Drum Band SD/MI perwakilan Kab/Kota se-Jawa Timur. Sesaat setelah pelepasan Kepala Sekolah MIN 3 Magetan, diwawancarai reporter RMI, Sekar Melati menyatakan kesiapannya “Persiapan sudah dilaksananan untuk maju ke Tingkat propinsi dengan berlatih beberapa kali, disesuaikan dengan jam belajar siswa, dan dilaksanakan sehabis anak-anak ulangan, serta menyesuaikan jadwal dari pelatih. “ ungkapnya. Lebih lanjut Sekar Harapan kemudian berharap, “ Semoga bisa jadi juara, bisa mengharumkan nama Magetan, karena kita berangkat dari Magetan atas nama Magetan, untuk itu mohon doanya kepada semua masyarakat Magetan, agar MIN 3 bisa juara di kejurprov kali ini”, pungkasnya.(Diskominfo / fa2 / IKP1) Bagikan ini:TwitterFacebook

Berita


PJ BUPATI HADIRI BIMTEK PENDAMPINGAN KORBAN KEKERASAN DAN KONVENSI HAK ANAK

21 November, 2024

Kejadian kekerasan terhadap perempuan dan anak terus terjadi di sekitar kita. Ini bukan hanya...

PEMKAB GELAR KEJUARAAN MTQ TINGKAT KABUPATEN MAGETAN

21 November, 2024

Sobatkom… Dalam upaya menanamkan nilai-nilai luhur Al-Qur’an serta sarana mencari bibit...

Polres Magetan Dukung Percepatan Swasembada Ketahanan Pangan

20 November, 2024

Ketahanan pangan adalah kondisi dimana pangan tersedia cukup, aman, beragam, bergizi, merata, dan...

80 Orang Tua Hebat Nguntoronadi, Diwisuda

20 November, 2024

80 wisudawati sudah rapi kenakan toganya pagi ini, ramai memenuhi pendopo kecamatan Nguntoronadi...

PJ BUPATI MAGETAN KUNJUNGI KANTOR SATPOL PP DAN DAMKAR MAGETAN

20 November, 2024

Seusai menghadiri wisuda SOTH di Kecamatan Nguntoronadi, Pj Bupati Magetan menyempatkan diri untuk...