3.434 Tenaga Kesehatan Magetan Bakal Dijadwalkan Vaksinasi Booster Kedua

9 Agustus, 2022
3.434 Tenaga Kesehatan Magetan Bakal Dijadwalkan Vaksinasi Booster KeduaRibuan tenaga kesehatan (nakes) di wilayah Magetan bakal mendapatkan vaksinasi booster kedua. Total sasaran yakni 3.434 orang yang bakal menjalani vaksinasi dosis keempat itu. Kepala Dinas Kesehatan dr Rohmat Hidayat mengungkapkan jika pihaknya bakal menjadwalkan para nakes untuk melengkapi vaksinasi tersebut. Namun, kemungkinan besar tidak dilakukan bulan ini.Rohmat mempertimbangkan prioritas dalam menjalankan program bulan imunisasi anak nasional (BIAN) yang ditarget selesai 95 persen dalam Agustus ini. Jika nakes mendapatkan vaksinasi maka target capaian vaksinasi campak dan rubella itu tak akan tercapai.“Karena nakes kami ini vaksinasi booster pertamanya kan pakai vaksin Moderna. Tapi kami belum jadwalkan pastinya kapan, karena kami akan fokus duku ke bulan imunisasi anak nasional (BIAN) ini, suoaya tugas kami tidak keteteran nanti,” kata Rohmat, Selasa (09/08/2022)Dia menambahkan, jika sebenarnya vaksin Moderna pasti akan menimbulkan efek seperti pusing, demam, hingga lemas. Hal itulah yang ingin dihindari agar nakes bisa bekerja maksimal dulu dalam BIAN. Karena, targetnya adalah sekitar 32.268 anak dari total jumlah balita berumur 9 bulan hingga 59 bulan sebanyak 34.471 anak.Sesuai ketentuan dalam surat edaran Kementerian Kesehatan Republik Indonesia. Nomor HK.02.02/C/ 3615 /2022 tentang Vaksinasi COVID-19 Dosis Booster ke-2 Bagi Sumber Daya Manusia Kesehatan. Maka pihaknya akan segera menjadwalkan.Dilansir dari, Dinas Kominfo Jawa Timur, vaksinasi dosis lanjutan booster kedua bagi nakes yang dapat diberikan jika booster pertama menggunakan jenis vaksin Sinovac maka booster kedua dapat menggunakan beberapa jenis vaksin.Antara lain menggunakan Astrazeneca dengan dosis separuh dosis (half dose) atau 0,25 ml, Pfizer dengan dosis separuh dosis (half dose) atau 0,15 ml, Moderna dengan dosis dosis penuh (full dose) atau 0,5 ml, Sinopharm dengan dosis dosis penuh (full dose) atau 0,5 ml dan Sinovac dengan dosis penuh (full dose) atau 0,5 ml.Sementara jika pada vaksinasi booster pertama menggunakan Astrazeneca, dapat menggunakan vaksin booster kedua yakni jenis Moderna sebanyak separuh dosis (half dose) atau 0,25 ml, Pfizer sebanyak separuh dosis (half dose) atau 0,15 ml, Astrazeneca sebanyak dosis penuh (full dose) atau 0,5 ml.Selanjutnya jika booster pertama menggunakan Pfizer, nakes dapat menggunakan vaksin booster kedua dengan jenis vaksin kedua, antara lain Pfizer dengan dosis penuh (full dose) atau 0,3 ml, Moderna dengan dosis separuh dosis (half dose) atau 0,25 ml dan Astra Zeneca sebanyak dosis penuh (full dose) atau 0,5 ml.Lalu, apabila pada booster pertama menggunakan Moderna nakes dapat menggunakan vaksin booster kedua dengan jenis vaksin Moderna dengan dosis separuh dosis (half dose) atau 0,25 ml.Dan jika pada booster pertama menggunakan Sinopharm dapat menggunakan vaksin booster dosis kedua dengan jenis vaksin Sinopharm dosis penuh (full dose) atau 0,5 ml.Adapun persyaratan pemberian vaksinasi Covid-19 dosis booster kedua bagi nakes memiliki interval 6 (enam) bulan sejak vaksinasi dosis booster pertama. Dimana para tenaga kesehatan dapat memperoleh vaksinasi Covid-19 dosis booster kedua di fasilitas pelayanan kesehatan dan atau di pos pelayanan vaksinasi Covid-19.(Diskominfo / kontrib.fat / fa2 / IKP1)Share this:TwitterFacebook

Berita


KENAL PISAH KAPOLRES MAGETAN

17 April, 2025

Sobatkom… Kapolres Magetan kini resmi dipimpin AKBP Raden Erik Bangun Prakasa dari Bidpropam...

Selepas Lebaran Satgas “Burung Hantu” Nguntoronadi Kembali Beraksi

16 April, 2025

Wujudkan Layanan Sosial yang Inklusif dan Humanis, setelah libur Idul Fitri 1446 H, “Satgas...

Festival Pamelo Magetan 2025, Buah Khas Andalan Bumi Mageti

15 April, 2025

Festival Pamelo Magetan merupakan acara tahunan yang menampilkan jeruk pamelo, produk unggulan...

Tergabung dalam Grup F Perbasi Kabupaten Magetan Ikuti Pra – PORPROV IX Jawa Timur Tahun 2025

15 April, 2025

SobatKom Ketua Umum PERBASI Magetan periode 2024 – 2028 Cahaya Wijaya, S.STP., M.Si...

RAKOR INFLASI BERSAMA K/L DAN KEPALA DAERAH SE-INDONESIA DIRANGKAIKAN DENGAN SOSIALISASI PENYELENGGARAAN SEKOLAH UNGGULAN GARUDA

14 April, 2025

Rakor inflasi kembali digelar seusai libur lebaran, pada minggu ketiga April 2025, Senin...