Pimpin Apel Pagi Sekda Magetan Pamit

22 Agustus, 2024
SobatKom, Apel pagi bersama karyawan/karyawati di lingkungan Pemerintah Kabupaten Magetan pada Kamis (22/8/2024) pagi dipimpin langsung oleh Sekretaris Daerah Kabupaten Magetan Ir. Hergunadi, M.T. di halaman Kantor Pemda Magetan. Dalam amanatnya Ir. Hergunadi, M.T. berpamitan kepada seluruh ASN di lingkup Pemerintah Kabupaten Magetan berpesan untuk menjaga produktivitas kerja dan netralitas ASN di tahun-tahun politik saat ini. “Tugas staf adalah menyesuaikan diri dengan pimpinannya jadi saya berharap bapak ibu sekalian dapat melaksanakan tugas dengan baik serta mengabdi pada masyarakat dengan baik serta tolong jaga netralitas sebagai ASN di tahun-tahun politik saat ini sehingga disaat adanya pergantian pimpinan bisa bekerja dengan baik,” pesannya. Dilaksanakannya Apel pagi hari ini sebagai apel pamitan oleh Sekretaris Daerah Kabupaten Magetan yang telah mengajukan pensiun dini dari Aparatur Sipil Negara (ASN) sekaligus jabatan Sekretaris daerah (Sekda) Magetan untuk maju Pilkada Magetan mendatang. Pelaksanaan apel pagi bersama yang dihadiri oleh Kepala OPD serta ASN di lingkup Pemerintah Kabupaten Magetan ditutup dengan saling jabat tangan seluruh karyawan kepada Sekretaris Daerah Kabupaten Magetan. (Diskominfo:Ay / fa2 / IKP1) Bagikan ini:TwitterFacebook

Berita


Polres Magetan Dukung Percepatan Swasembada Ketahanan Pangan

20 November, 2024

Ketahanan pangan adalah kondisi dimana pangan tersedia cukup, aman, beragam, bergizi, merata, dan...

80 Orang Tua Hebat Nguntoronadi, Diwisuda

20 November, 2024

80 wisudawati sudah rapi kenakan toganya pagi ini, ramai memenuhi pendopo kecamatan Nguntoronadi...

PJ BUPATI MAGETAN KUNJUNGI KANTOR SATPOL PP DAN DAMKAR MAGETAN

20 November, 2024

Seusai menghadiri wisuda SOTH di Kecamatan Nguntoronadi, Pj Bupati Magetan menyempatkan diri untuk...

BKAD Kecamatan Maospati Gelar Sosialisasi PPID

20 November, 2024

Badan Kerjasama Antar Desa (BKAD) Kecamatan Maospati mengadakan sosialisasi Pejabat Pengelola...

NOTA KESEPAKATAN KEBIJAKAN UMUM APBD DAM PRIORITAS PLAFON ANGGARAN SEMENTARA, DITANDATANGANI

20 November, 2024

DPRD Kabupaten Magetan kembali menggelar rapat paripurna dengan agenda Penandatanganan Nota...