Pelatih Dedikatif Arjuna Srikandi SC, Langgar Setyowidadi, Bawa Atlet Magetan Raih Medali di POPDA

8 November, 2024
Langgar Setyowidadi, pelatih utama di Club Renang Arjuna Srikandi SC Magetan, mempersiapkan para atletnya dengan penuh dedikasi untuk menghadapi Pekan Olahraga Pelajar Daerah (POPDA). Dalam persiapan menuju POPDA, Langgar menambah porsi latihan secara intensif bagi atlet-atlet binaannya, termasuk Dayang Ayu Marimbi, yang mewakili Kabupaten Magetan. Selain latihan rutin, Langgar mengirim atletnya untuk berkompetisi di beberapa event besar di Jawa Timur, seperti KRAPDA Jatim di Tulungagung, SMA Award di Surabaya, dan Piala Walikota Jogja yang digelar satu minggu sebelum keberangkatan ke Bangkalan. Keberhasilan Dayang dalam meraih medali perak di ajang POPDA tahun ini menjadi kebanggaan besar bagi Langgar. Ia merasa sangat bersyukur dan bangga atas pencapaian atletnya yang berhasil menyumbangkan medali bagi Kabupaten Magetan. Pencapaian ini juga membuktikan bahwa target yang dijanjikan Langgar kepada Dispora Magetan dapat terpenuhi, yaitu menyumbangkan medali dari cabang olahraga renang, meskipun belum berhasil meraih medali emas seperti cabang karate yang sebelumnya menyumbangkan emas untuk Magetan. Ke depan, Langgar berharap dapat terus mengembangkan potensi para atlet renang dari Club Arjuna Srikandi SC, sehingga semakin banyak atlet yang mampu berprestasi dan mengharumkan nama Kabupaten Magetan. Ia juga memiliki harapan besar agar pada ajang Pekan Olahraga Provinsi (PORPROV) tahun depan, Dayang Ayu Marimbi dapat kembali mendulang medali dan memberikan kebanggaan bagi daerah tercinta.(Diskominfo:may / fa2 / IKP1) Bagikan ini:TwitterFacebook

Berita


Bangga, Pasar Sayur Pacalan Diresmikan Oleh Emil Dardak.

18 Mei, 2025

Warga Pacalan patut berbangga, karena Pasar Sayur Pacalan hari ini diresmikan secara langsung oleh...

Sarasehan GEMA PS Jatim Bahas Penyelesaian Konflik Tenurial Di Jawa

18 Mei, 2025

Dewan Pimpinan Wilayah Gerakan Masyarakat Perhutanan Sosial (GEMA PS) Indonesia Provinsi Jawa...

Wagub Emil Dialog Dengan Karang Taruna Sekaligus Melihat Kondisi Sarangan

18 Mei, 2025

Dalam kunjungan ke Magetan hari ini Wakil Gubernur Jawa Timur Emil Dardak, tinjau Objek Destinasi...

Wagub Tinjau Proyek Twinroad disela Kunjungan Ke Magetan

18 Mei, 2025

Setelah laksanakan kegiatan kunjungan ke Desa Pacalan untuk mengikuti sarasehan GEMA PS Indonesia...

Simpedes Selain Turut Gerakkan Ekonomi Daerah, Juga Antarkan Karmini Bawa Pulang Ertiga

18 Mei, 2025

Simpedes sebagai produk perbankan dari BRI sudah lama dikenal oleh masyarakat Magetan, dimana...