Pj. Bupati Magetan bersama Ketua DPRD Magetan, Sambangi Korban Bencana Alam Nguntoronadi
23 November, 2024
Seusai acara Apel Siaga dan Doa bersama Bawaslu Kabupaten Magetan, hari ini Pj. Bupati Nizhamul, S.E., M.M., beserta Ketua DPRD Kab. Magetan, Suratno sambangi korban bencana alam di Kecamatan Nguntoronadi, Jum’at (22/11/24).
Adalah Bu Ipah merupakan satu korban bencana alam Kecamatan. Nguntoronadi yang terjadi pada Selasa lalu. Dalam kunjungannya kali ini, Pj Bupati selain bersilaturahmi dengan Bu Ipah, Nizhamul juga menyampaikan rasa prihatinnya atas kejadian yang menimpa korban, dan kemudian menyerahkan bantuan.
“Kami atas nama pemerintah Kabupaten Magetan ikut berbela sungkawa atas terjadinya bencana alam ini dan kami tidak menginginkan ada korban-korban lain, kami juga sudah mendata dan mengevasuasi bangunan-bangunan yang di anggap rusak dan akan segera di lakukan perbaikan agar masyakarakat Magetan merasa aman,” ungkap Pj. Bupati.
Senada dengan Pj. Bupati, Ketua DPRD juga sampaikan keprihatinan terhadap musibah yang begitu cepat terjadi tersebut.
Dikunjungi Pj Bupati dan Ketua DPRD, Bu Ipah menyampaikan banyak terima kasih kepada Pj. Bupati beserta Ketua DPRD, yang sudah mau sudi menjenguknya.(Diskominfo / pb.swr / dok.prokopimmagetan / fa2 / IKP1)
Bagikan ini:TwitterFacebook