Dinas Pariwisata Pemulihan Seni Tradisi Musik Ledhug di Masa Pandemi

25 Desember, 2021
Magetan, Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Kabupaten Magetan menggelar harmoni musik ledhug di Gedung Kesenian Tripandita Magetan dalam rangka pelestarian seni tradisi mendukung pemulihan ekonomi dimasa pandemic covid 19. Kepala Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Kabupaten Magetan Joko Trihono mengatakan, berbagai terobosan dan inovasi dibidang seni harus dilakukan demi keberlangsungan pengembangan pariwisata dan budaya. ” Gelar harmoni musik ledhung ini dalam rangka pelestarian seni tradisi mendukung pemulihan ekonomi Dimasa Pandemi, “ujarnya Kamis (23/12/2021)Joko Trihono menambahkan dengan tema yang bertajuk Bangga Magetan, kegiatan budaya di Kabupaten Magetan diharapkan akan mampu memberi motivasi para seniman untuk tetap bersemangat melakukan kegiatan seni dimasa pandemi covid 19. Kegiatan pagelaran musik ledhug sendiri dilakukan secara virtual. “Seperti halnya pagelaran musik ledhug yang di gelar hari ini secara virtual, merupakan terobosan dalam rangka mendukung pemulihan ekonomi untuk para seniman dan pelaku tentang seni budaya,” imbuhnya.Menurut Joko Trihno Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Kabupaten Magetan memberikan kesempatan seluasnya kepada komunitas untuk mengekspresikan diri. Dinas Pariwisata menurutnya akan selalu bersinergi dengan komunitas-komunitas di Magetan yang bergerak di bidang pariwisata, seni budaya maupun ekonomi kreatif untuk menggelar berbagai event seperti kegiatan Harmoni Musik ledhug untuk pengembangan pariwisata.” Tahun 2021 memang terasa berat, namun kita harus tetap semangat, tetap bergerak dengan memanfaatkan segala potensi yang ada demi kemajuan pariwisata dan kebudayaan khususnya di Kabupaten Magetan. Semoga tahun 2022 mendatang akan lebih baik dari tahun ini,” pungkasnya.(Diskominfo/kontrib.ryn/fa2/IKP1)Share this:TwitterFacebook

Berita


Visi Besar Presiden Prabowo, Putus Rantai Kemiskinan melalui Sekolah Rakyat

14 Juli, 2025

Awal Sekolah Rakyat Dilansir dari siaran pers Kantor Komunikasi Kepresidenan,  SR ( Sekolah...

RUPS Luar Biasa PT. BPRS Magetan Bahas Evaluasi Kinerja dan Penguatan Tata Kelola

14 Juli, 2025

Bupati Magetan Nanik Sumantri mengikuti Rapat Umum Pemegang Saham (RUPS) Luar Biasa PT. BPRS...

Rakor Pengendalian Inflasi Hari Ini Cermati Anomali Kenaikan Harga Beras, MinyakKita dan Evaluasi Program 3 juta Rumah

14 Juli, 2025

SobatKom Pemerintah Kabupaten Magetan kembali mengikuti Rapat Koordinasi (Rakor) terkait...

Sambut Tahun Baru Islam 1447 H, Ribuan Muslimat NU Magetan Hadiri Pengajian Akbar di Plaosan

13 Juli, 2025

Penuh semangat menyambut Tahun Baru Islam 1447 Hijriah, ribuan jamaah dari PC Muslimat NU...

Kominfo Magetan Ajak Media Ekspedisi ke Gunung Lawu

12 Juli, 2025

Magetan – Ada yang berbeda dari aktivitas Dinas Komunikasi dan Informatika (Kominfo) Kabupaten...