H-3 Jelang Hari Raya Idul Fitri 1446 H, Pemudik Mulai Padati Terminal Maospati

28 Maret, 2025
Arus mudik di Terminal Maospati Magetan meningkat di H-3 jelang Hari Idul Fitri 1446 H, atau dilibur pertama cuti bersama. Dikonfirmasi reporter Radio Magetan Indah, Kasatgas Terminal Maospati, Luhur menyebut jumlah hari ini armada bus meningkat 15% dari hari biasa. Dia menyebut lonjakan penumpang sudah terlihat sejak sepekan terakhir, Jumat (28/3/25). “Saat ini terpantau jumlah penumpang dan jumlah kendaraan sudah cukup meningkat sekitar 10-15% , dan jumlah kendaraan jika di hari biasa sekitar 170 , untuk seminggu terakhir ini sudah meningkat sekitar 200,” ungkapnya. Luhur menambahkan semakin mendekati hari raya semakin meningkat jumlah armada yang memasuki terminal yang dikelola oleh Pemprov Jatim ini, mulai dari bus Antar Kota Antar Provinsi (AKAP) maupun Bus Antar Kota Dalam Provinsi (AKDP). Untuk lebih menjamin keselamatan penumpang sekaligus awak bus, rampcheck kendaraan dilaksanakan secara rutin setiap harinya, dimana setiap unit transportasi umum dicek dan dipastikan layak jalan, sehingga perjalanan mudik dipastikan aman. “Setiap hari kita selalu mengadakan rampcheck untuk hari ini tadi rampcheck bersama Polres Magetan” ujarnya. Lebih lanjut, Luhur kemudian menghimbau kepada penumpang agar lebih berhati – hati terutama untuk mengawasi barang bawaannya masing- masing, dan menjaga kesehatan sebelum berangkat bepergian. Selain itu penumpang juga bisa melaporkan kepada petugas ataupun call center yang ada di dalam bus jika sopir bus ugal – ugalan saat mengemudikan kendaraan maupun terdapat kru bus yang kemudian melonjakkan harga tiket melebihi tarif tuslah.(Diskominfo / kontrib.ndi / fa2 / IKP1) Bagikan ini:TwitterFacebook

Berita


Bangga, Pasar Sayur Pacalan Diresmikan Oleh Emil Dardak.

18 Mei, 2025

Warga Pacalan patut berbangga, karena Pasar Sayur Pacalan hari ini diresmikan secara langsung oleh...

Sarasehan GEMA PS Jatim Bahas Penyelesaian Konflik Tenurial Di Jawa

18 Mei, 2025

Dewan Pimpinan Wilayah Gerakan Masyarakat Perhutanan Sosial (GEMA PS) Indonesia Provinsi Jawa...

Wagub Emil Dialog Dengan Karang Taruna Sekaligus Melihat Kondisi Sarangan

18 Mei, 2025

Dalam kunjungan ke Magetan hari ini Wakil Gubernur Jawa Timur Emil Dardak, tinjau Objek Destinasi...

Wagub Tinjau Proyek Twinroad disela Kunjungan Ke Magetan

18 Mei, 2025

Setelah laksanakan kegiatan kunjungan ke Desa Pacalan untuk mengikuti sarasehan GEMA PS Indonesia...

Simpedes Selain Turut Gerakkan Ekonomi Daerah, Juga Antarkan Karmini Bawa Pulang Ertiga

18 Mei, 2025

Simpedes sebagai produk perbankan dari BRI sudah lama dikenal oleh masyarakat Magetan, dimana...