Magetan Kini Miliki Satgas Perlindungan Perempuan dan Anak (PPA)

8 Agustus, 2022
Magetan Kini Miliki Satgas Perlindungan Perempuan dan Anak (PPA)Pemerintah Kabupaten Magetan bersama dengan Polres Magetan meresmikan Satgas Perlindungan Perempuan dan Anak. Peresmian tersebut digelar di Aula Pesat Gatra Polres Magetan, pada Senin (8/8/22).Rudi Hidajanto, selaku pembina sekaligus pemimpin satgas menyatakan, dengan adanya Satgas PPA tentunya besar harapan agar tidak terjadi lagi kasus-kasus, baik itu pelecehan seksual maupun kekerasan terhadap perempuan dan anak. “Apabila terjadi lagi di Magetan, tetap kita proses sesuai dengan hukum yang ada,” tambahnya.Satgas Perlindungan Perempuan dan Anak tersebut merupakan bentuk kepedulian dan komitmen bersama untuk melindungi anak sebagai aset masa depan dan juga perempuan. Kapolres Magetan, AKBP Muhammad Ridwan dalam sambutannya mengatakan bahwa penegakan hukum terhadap pelaku pelecehan maupun kekerasan pada perempuan dan anak harus tegas.“Saya berharap satgas lebih banyak turun ke lapangan untuk melakukan sosialisasi kepada masyarakat terkait dengan hal ini. Saya yakin para anggota satgas dapat berfungsi dengan baik dan mampu menjawab apa yang diinginkan masyarakat,” tutur Ridwan.Untuk masyarakat yang hendak melaporkan tindakan kekerasan maupun pelecehan seksual di sekitarnya, dapat menghubungi Hotline 110, yang dibuka 24 jam. Nomor tersebut langsung terhubung dengan PPT-PPA Kab. Magetan. Selain itu, laporan juga dapat dilakukan di Polres Magetan sesuai dengan mekanisme laporan yang telah ditetapkan.Turut hadir dalam Launching Satgas PPA, Bupati Magetan, jajaran Forkopimda, serta para anggota Satgas PPA dari berbagai instansi terkait.(Diskominfo:wedh/fa2/IKP1)Share this:TwitterFacebook

Berita


KENAL PISAH KAPOLRES MAGETAN

17 April, 2025

Sobatkom… Kapolres Magetan kini resmi dipimpin AKBP Raden Erik Bangun Prakasa dari Bidpropam...

Selepas Lebaran Satgas “Burung Hantu” Nguntoronadi Kembali Beraksi

16 April, 2025

Wujudkan Layanan Sosial yang Inklusif dan Humanis, setelah libur Idul Fitri 1446 H, “Satgas...

Festival Pamelo Magetan 2025, Buah Khas Andalan Bumi Mageti

15 April, 2025

Festival Pamelo Magetan merupakan acara tahunan yang menampilkan jeruk pamelo, produk unggulan...

Tergabung dalam Grup F Perbasi Kabupaten Magetan Ikuti Pra – PORPROV IX Jawa Timur Tahun 2025

15 April, 2025

SobatKom Ketua Umum PERBASI Magetan periode 2024 – 2028 Cahaya Wijaya, S.STP., M.Si...

RAKOR INFLASI BERSAMA K/L DAN KEPALA DAERAH SE-INDONESIA DIRANGKAIKAN DENGAN SOSIALISASI PENYELENGGARAAN SEKOLAH UNGGULAN GARUDA

14 April, 2025

Rakor inflasi kembali digelar seusai libur lebaran, pada minggu ketiga April 2025, Senin...