Kunjungan Komandan Korem 081/Dhirotsaha Jaya ke Magetan

10 Agustus, 2022
Kunjungan Komandan Korem 081/Dhirotsaha Jaya ke MagetanKolonel Inf. Deni Rejeki melakukan kunjungan ke Magetan bersama dengan istri tercintanya, Ibu Elsye Deni Rejeki. Kunjungan tersebut disambut langsung oleh Bupati Magetan, Ketua DPRD Magetan, serta jajaran Forkopimda di Ruang Jamuan Pendopo Surya Graha pada Rabu (10/8/22).Kunjungan tersebut dikemas dalam acara ramah tamah yang berlangsung hangat. Deni Rejeki resmi dilantik menjadi Komandan Korem 081/Dhirotsaha Jaya Madiun pada 9 Mei 2022. Dalam sambutannya ia menuturkan harapannya, agar antar anggota TNI dan pejabat daerah senantiasa menjaga keharmonisan serta sinergitas di wilayah kerjanya. Hal tersebut bertujuan supaya stabilitas kamtibmas dan kelancaran pembangunan di daerah tetap terjaga dengan baik.Dalam acara ramah tamah tersebut, Bupati Magetan dan Komandan Korem 081 DSJ Madiun berkesempatan untuk saling bertukar cerita tentang pengalaman masing-masing yang berkaitan dengan dunia militer. Selain itu, Deni Rejeki turut mengenalkan susu serdadu kepada Bupati Magetan beserta jajarannya yang kemudian dinikmati bersama-sama. Acara ditutup dengan penyerahan cenderamata dan foto bersama.(Diskominfo:wedh/fa2/IKP1)Share this:TwitterFacebook

Berita


PEMKAB GELAR KEJUARAAN MTQ TINGKAT KABUPATEN MAGETAN

21 November, 2024

Sobatkom… Dalam upaya menanamkan nilai-nilai luhur Al-Qur’an serta sarana mencari bibit...

PJ BUPATI HADIRI BIMTEK PENDAMPINGAN KORBAN KEKERASAN DAN KONVENSI HAK ANAK

21 November, 2024

Kejadian kekerasan terhadap perempuan dan anak terus terjadi di sekitar kita. Ini bukan hanya...

NOTA KESEPAKATAN KEBIJAKAN UMUM APBD DAM PRIORITAS PLAFON ANGGARAN SEMENTARA, DITANDATANGANI

20 November, 2024

DPRD Kabupaten Magetan kembali menggelar rapat paripurna dengan agenda Penandatanganan Nota...

80 Orang Tua Hebat Nguntoronadi, Diwisuda

20 November, 2024

80 wisudawati sudah rapi kenakan toganya pagi ini, ramai memenuhi pendopo kecamatan Nguntoronadi...

PJ BUPATI MAGETAN KUNJUNGI KANTOR SATPOL PP DAN DAMKAR MAGETAN

20 November, 2024

Seusai menghadiri wisuda SOTH di Kecamatan Nguntoronadi, Pj Bupati Magetan menyempatkan diri untuk...