Kembali Produktif untuk Menuju Masa Endemi

18 November, 2021
Sebagai mendukung pelaku pariwisata dan ekonomi kreatif, Pemerintah Indonesia memberikan Bantuan Pemerintah bagi Usaha Pariwisata (BPUP). Untuk mempermudah penyaluran bantuan dari sisi pendataan dan mekanisme distribusi, Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif menyiapkan aplikasi BPUP bagi penerima bantuan.Dilansir dari kemenparekraf.go.id, Direktur Manajemen Industri Kemenparekraf/Baparekraf Anggara Hayun Anujuprana menjelaskan bahwa BPUP adalah bantuan pemerintah mereaktivasi usaha pariwisata yang terdaftar pada OSS Kementerian Investasi/BKPM Tahun 2018 – 2020. Bantuan diberikan kepada 6 jenis usaha yaitu agen perjalanan wisata, biro perjalanan wisata, spa, hotel melati, homestay dan penyediaan akomodasi lainnya.“Aplikasi ini bertujuan untuk memberikan kemudahan pendataan dan penyaluran bantuan-bantuan pemerintah. Penyaluran bantuan ini diharapkan nantinya dapat tepat sasaran, tepat manfaat, dan tepat waktu,” ujar Hayun.Dana BPUP sebesar dua juta rupiah perbulan yang didistribusikan dua bulan sekali. Diharapkan dengan adanya bantuan ini usaha pariwisata dapat membiayai keberlangsungan usaha, seperti biaya telekomunikasi dan internet, kebutuhan health kit, kebutuhan perawatan fasilitas, kebutuhan dapur, biaya rapid antigen dan konsumsi selama perjalanan wisata, biaya pembelian ATK, izin reklame, dan lain-lain.Pendaftaran BPUB dilakukan pada 15-26 November 2021 dengan mendaftar melalui laman https://bpup.kemenparekraf.go.id/. Kemudian proses verifikasi dan validasi pada 15-26 November 2021, dan pencairan bantuan pada 13-24 Desember 2021.(Diskominfo / sumber : kemenparekraf.go.id / pub. fik / dok. bpup.kemenparekraf.go.id / fa2)Share this:TwitterFacebook

Berita


Seminar Akbar PGRI ” PGRI Maju Indonesia Maju “, Pentingnya Nilai-nilai Luhur

19 April, 2025

Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI) memiliki peran penting sebagai wadah bagi guru untuk...

KENAL PISAH KAPOLRES MAGETAN

17 April, 2025

Sobatkom… Kapolres Magetan kini resmi dipimpin AKBP Raden Erik Bangun Prakasa dari Bidpropam...

Selepas Lebaran Satgas “Burung Hantu” Nguntoronadi Kembali Beraksi

16 April, 2025

Wujudkan Layanan Sosial yang Inklusif dan Humanis, setelah libur Idul Fitri 1446 H, “Satgas...

Festival Pamelo Magetan 2025, Buah Khas Andalan Bumi Mageti

15 April, 2025

Festival Pamelo Magetan merupakan acara tahunan yang menampilkan jeruk pamelo, produk unggulan...

Tergabung dalam Grup F Perbasi Kabupaten Magetan Ikuti Pra – PORPROV IX Jawa Timur Tahun 2025

15 April, 2025

SobatKom Ketua Umum PERBASI Magetan periode 2024 – 2028 Cahaya Wijaya, S.STP., M.Si...