Peparnas XVI Papua 2021 Resmi Ditutup

14 November, 2021
Pekan Paralimpik Nasional (Peparnas) ke-16 Tahun 2021 resmi ditutup Sabtu (13/11). Penutupan dilakukan secara langsung oleh Presiden Joko Widodo di Stadion Mandala, Kota Jayapura, Papua.Dilansir dari setkab.go.id, Presiden Joko Widodo mengucapkan terima kasih kepada tuan rumah Provinsi Papua karena penyelenggaraan PON (Pekan Olahraga Nasional) dan Peparnas berjalan secara luar biasa. “Mengikuti penyelenggaraan Peparnas XVI di Papua, saya ingin menyampaikan isi hati saya, kinerja tuan rumah Provinsi Papua luar biasa, penyelenggaraan PON dan Peparnas luar biasa, dukungan delegasi semua provinsi luar biasa, dan yang saya lihat sportivitas dan prestasi para atlet juga luar biasa,” ujarnya.Joko Widodo menambahkan bahwa Peparnas menunjukkan kesulitan bukanlah sebuah halangan. Dengan konsistensi dan kerja keras segala kesulitan bisa diatasi. “Melalui PON dan Peparnas di Papua ini, kita juga menunjukkan kebangkitan besar olahraga nasional kita. Kita juga merayakan keberagaman, kita juga menghormati kesetaraan, dan bersama-sama kita meraih prestasi yang mengharumkan bangsa dan negara.” pungkas Jokowi.Berdasarkan peparnas16papuaindonesia.com, Kontingen Papua mendapatkan juara umum dengan penorehan medali 126 emas, 85 perak dan 86 perunggu. Disusul kontingen Jawa Barat, Jawa Tengah, Kalimantan Selatan dan Sumatra Utara.Peparnas merupakan pesta olahraga yang diikuti oleh para atlet dengan kebutuhan khusus (Penyandang Disabilitas). Pada tahun 2021 merupakan penyelenggaraan Peparnas ke-16 di Papua sudah bergulir pada 2-15 November 2021. Di Peparnas tahun ini ada empat Klasifikasi Disabilitas yang akan bertanding di 12 Cabang olahraga, yakni Tuna Daksa, Tunagrahita, Tuna Netra dan Tuna Rungu Wicara dengan pemberian medali 537 emas, 532 perak, 520 perunggu.(Diskominfo/ sumber : setkab.go.id & peparnas16papuaindonesia.com / pub. Fik / dok. infopublik.id/peparnaspapua / fa2)Share this:TwitterFacebook

Berita


Seminar Akbar PGRI ” PGRI Maju Indonesia Maju “, Pentingnya Nilai-nilai Luhur

19 April, 2025

Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI) memiliki peran penting sebagai wadah bagi guru untuk...

KENAL PISAH KAPOLRES MAGETAN

17 April, 2025

Sobatkom… Kapolres Magetan kini resmi dipimpin AKBP Raden Erik Bangun Prakasa dari Bidpropam...

Selepas Lebaran Satgas “Burung Hantu” Nguntoronadi Kembali Beraksi

16 April, 2025

Wujudkan Layanan Sosial yang Inklusif dan Humanis, setelah libur Idul Fitri 1446 H, “Satgas...

Festival Pamelo Magetan 2025, Buah Khas Andalan Bumi Mageti

15 April, 2025

Festival Pamelo Magetan merupakan acara tahunan yang menampilkan jeruk pamelo, produk unggulan...

Tergabung dalam Grup F Perbasi Kabupaten Magetan Ikuti Pra – PORPROV IX Jawa Timur Tahun 2025

15 April, 2025

SobatKom Ketua Umum PERBASI Magetan periode 2024 – 2028 Cahaya Wijaya, S.STP., M.Si...