Magetan Hampir 70% Cakupan Vaksinasi, Ibu Hamil Aman di Vaksin Covid 19

12 November, 2021
Magetan – Meskipun Kabupaten Magetan telah berstatus PPKM level 2, namun pemerintah tidak surut untuk mengkampanyekan protokol kesehatan guna membangun kesadaran masyarakat untuk membudayakan protokol kesehatan dan melakukan vaksin untuk membentuk herd imunity atau kekebalan kelompok.Sehubungan dengan hal tersebut Bupati Magetan Dr. Drs. H.Suprawoto,SH. M.Si berharap dalam menyikapi PPKM level 2 ini kita tidak boleh lengah, dan harus tetap waspada serta selalu menerapkan protokol kesehatan.“Sehingga nantinya Magetan bisa berstatus level 1 dan bisa lebih melonggarkan kegiatan masyarakat,”ujar Bupati Suprawoto.Alhamdulillah kita sudah berada di PPKM level 2, namun kita harus tetap waspada tidak boleh lengah, selalu gunakan masker, karena masker ini sudah menjadi salah satu bagian fashion dan gaya hidup kita.“Harus menjalankan prokes dengan baik, kami dari pemerintah juga sudah memberikan uji coba kelonggaran untuk kegiatan masyarakat seperrti PTM (pertemuan tatap muka),” jelas Bupati Magetan Suprawoto.“Terkait anak sekolah sudah dilaksanakan pembelajaran tatap muka namun tidak bisa 100 persen masuk semua, untuk itu kita bagi prosentasenya menjadi 50 persen tatap muka, 50 persen daring secara bergantian,” tambah Bupati Magetan.Terkait vaksinasi di Kabupaten Magetan, lebih lanjut Bupati menyampaikan vaksinasi di Magetan ini sudah mencapai Lansia Vaksin I : 56, 14% Vaksi II : 29, 31%, Masyarakat umum Vaksi I : 68, 19% Vaksin II : 43, 24% dan Vaksin III : 87,04% Data dari Dinkes Magetan Per 11 Nopember 2021, harus lebih gencar vaksin lagi agar bisa mencapai target vaksinasi mencapai 70 persen.Bupati juga menghimbau kepada ibu hamil di seluruh Kabupaten Magetan ini agar tidak takut melakukan vaksin, karena vaksin kepada ibu hamil sudah aman, namun harus dengan pemantauan yang di berikan oleh dokter spesialis harus dipastikan bahwa ibu hamil itu sehat dan sudah melakukan screening. Dan masa Ibu Hamil sudah mencapai 13 minggu.“Pihaknya berpesan untuk ibu hamil perlu dilakukan vaksinasi dengan menggunakan vaksin Sinovac,”pungkas Bupati Suprawoto.(Diskominfo/kontrib:don/fa2/IKP1)Share this:TwitterFacebook

Berita


Seminar Akbar PGRI ” PGRI Maju Indonesia Maju “, Pentingnya Nilai-nilai Luhur

19 April, 2025

Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI) memiliki peran penting sebagai wadah bagi guru untuk...

KENAL PISAH KAPOLRES MAGETAN

17 April, 2025

Sobatkom… Kapolres Magetan kini resmi dipimpin AKBP Raden Erik Bangun Prakasa dari Bidpropam...

Selepas Lebaran Satgas “Burung Hantu” Nguntoronadi Kembali Beraksi

16 April, 2025

Wujudkan Layanan Sosial yang Inklusif dan Humanis, setelah libur Idul Fitri 1446 H, “Satgas...

Festival Pamelo Magetan 2025, Buah Khas Andalan Bumi Mageti

15 April, 2025

Festival Pamelo Magetan merupakan acara tahunan yang menampilkan jeruk pamelo, produk unggulan...

Tergabung dalam Grup F Perbasi Kabupaten Magetan Ikuti Pra – PORPROV IX Jawa Timur Tahun 2025

15 April, 2025

SobatKom Ketua Umum PERBASI Magetan periode 2024 – 2028 Cahaya Wijaya, S.STP., M.Si...