Cegah Stunting dengan Konsumsi Gizi Seimbang

21 Oktober, 2021
Riset Kesehatan Dasar, Kementerian Kesehatan RI tahun 2018 menunjukkan bahwa 3 dari 10 anak Indonesia Mengalami stunting. Lalu apa sih stunting itu?Stunting adalah kondisi gagal tumbuh pada anak balita akibat kekurangan gizi kronis, terutama pada 1000 hari pertama kehidupan. Salah satu cara mencegah stunting yaitu dengan konsumsi gizi seimbang.Bagi ibu hamil dan ibu menyusui untuk sekali makan, dianjurkan untuk mengkonsumsi buah, nasi atau makanan karbohidrat pengganti, sayur, proein hewani maupun nabati. Contoh satu porsi makanan bergizi bagi ibu hamil dan ibu menyusui, sebagai berikut:1.         Satu potong pepaya / satu buah pisang / 2 potong semangka2.         200 gram atau 12 sendok makan nasi3.         Satu butir telur4.         1,5 potong ayam atau ikan5.         Satu potong tempe / dua potong tahu6.         Satu mangkuk sayur matangSedangkan gizi untuk bayi, dibedakan berdasarkan usia per bulannya. Seperti, pada bayi usia 0 – 6 bulan dianjurkan mengkonsumsi ASI pertama dan ASI eksklusif. Atau bayi usia 6 – 8 bulan, sudah dapat diberikan makanan yang dilumatkan. Namun, pemberian ASI dianjurkan tetap diberikan sampai bayi berusia 23 bulan.Untuk buku pedoman mengenai stunting, #SobatKom dapat mengunduh melalui https://stunting.go.id/?smd_process_download=1&download_id=4732 ya!(Diskominfo / Sumber : Indonesia Sehat Bebas Stunting / pub. & dok. fik / fa2)Share this:TwitterFacebook

Berita


PEMKAB GELAR KEJUARAAN MTQ TINGKAT KABUPATEN MAGETAN

21 November, 2024

Sobatkom… Dalam upaya menanamkan nilai-nilai luhur Al-Qur’an serta sarana mencari bibit...

PJ BUPATI HADIRI BIMTEK PENDAMPINGAN KORBAN KEKERASAN DAN KONVENSI HAK ANAK

21 November, 2024

Kejadian kekerasan terhadap perempuan dan anak terus terjadi di sekitar kita. Ini bukan hanya...

NOTA KESEPAKATAN KEBIJAKAN UMUM APBD DAM PRIORITAS PLAFON ANGGARAN SEMENTARA, DITANDATANGANI

20 November, 2024

DPRD Kabupaten Magetan kembali menggelar rapat paripurna dengan agenda Penandatanganan Nota...

80 Orang Tua Hebat Nguntoronadi, Diwisuda

20 November, 2024

80 wisudawati sudah rapi kenakan toganya pagi ini, ramai memenuhi pendopo kecamatan Nguntoronadi...

PJ BUPATI MAGETAN KUNJUNGI KANTOR SATPOL PP DAN DAMKAR MAGETAN

20 November, 2024

Seusai menghadiri wisuda SOTH di Kecamatan Nguntoronadi, Pj Bupati Magetan menyempatkan diri untuk...