Wadah Baru Riset dan Inovasi Indonesia

14 Oktober, 2021
Upaya pelaksanaan agenda Rencana Pembangunan Jangka Menengah Nasional (RPJM) tahun 2020-2024 dalam bidang riset dan inovasi nasional, Presiden Joko Widodo mendirikan Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN). Pendirian BRIN diperlukan untuk memenuhi kontribusi ilmu pengetahuan dan teknologi dalam pembangunan nasional sesuai dengan UU No. 11 Tahun 2019 Tentang Sistem Nasional Ilmu Pengetahuan dan Teknologi.Dikemudian hari, BRIN mulai menggabungkan lembaga dan badan nasional yang berasas pengetahuan, riset dan inovasi. Di tahun 2021 ini, ada empat badan dan lembaga nasional yang digabung, yaitu: Lembaga Ilmu Pengetahuan Indonesia (LIPI), Badan Tenaga Atom Nasional (BATAN), Lembaga Penerbangan dan Antariksa Nasional (LAPAN) dan Badan Pengkajian Penerapan Teknologi (BPPT). Dan di tahun 2022, akan dimulai tahap akuisisi Badan Peneliti dan Pengembangan (Litbang) di Kementerian lainnya, termasuk aset dan pegawai.Dilansir dari brin.go.id, tugas pokok dari BRIN adalah menjalankan penelitian, pengembangan, pengkajian dan penerapan, serta invensi dan inovasi yang terintegrasi. Hal ini sesuai dengan misi BRIN yaitu : Pertama, peningkatan kapabilitas IPTEK, budaya riset, dan penciptaan inovasi melalui peningkatan kualitas SDM IPTEK, penguatan transformasi ekonomi, dan pembangunan berkelanjutan berlandaskan budaya Iptek untuk peningkatan daya saing. Kedua, peningkatan pengelolaan pemerintahan yang bersih, efektif, dan terpercaya.Dalam menjalankan tugas, BRIN dibantu oleh penyelenggara penelitian, pengembang, pengkajian, dan penerapan serta invensi dan inovasi yang terintegrasi di tingkat daerah yaitu Badan Riset dan Inovasi Daerah (BRIDA). Adapun segala kegiatan BRIN diatur dalan Peraturan Presiden RI No. 78 Tahun 2021 Tentang BRIN.(Diskominfo / sumber: brin.go.id / pub. fik / dok. brin.go.id / fa2)Share this:TwitterFacebook

Berita


PEMKAB GELAR KEJUARAAN MTQ TINGKAT KABUPATEN MAGETAN

21 November, 2024

Sobatkom… Dalam upaya menanamkan nilai-nilai luhur Al-Qur’an serta sarana mencari bibit...

PJ BUPATI HADIRI BIMTEK PENDAMPINGAN KORBAN KEKERASAN DAN KONVENSI HAK ANAK

21 November, 2024

Kejadian kekerasan terhadap perempuan dan anak terus terjadi di sekitar kita. Ini bukan hanya...

NOTA KESEPAKATAN KEBIJAKAN UMUM APBD DAM PRIORITAS PLAFON ANGGARAN SEMENTARA, DITANDATANGANI

20 November, 2024

DPRD Kabupaten Magetan kembali menggelar rapat paripurna dengan agenda Penandatanganan Nota...

80 Orang Tua Hebat Nguntoronadi, Diwisuda

20 November, 2024

80 wisudawati sudah rapi kenakan toganya pagi ini, ramai memenuhi pendopo kecamatan Nguntoronadi...

PJ BUPATI MAGETAN KUNJUNGI KANTOR SATPOL PP DAN DAMKAR MAGETAN

20 November, 2024

Seusai menghadiri wisuda SOTH di Kecamatan Nguntoronadi, Pj Bupati Magetan menyempatkan diri untuk...