Rangkaian Perayaan HUT TNI ke-76 di Kabupaten Magetan

5 Oktober, 2021
Setiap tanggal 5 Oktober, Indonesia merayakan Hari Ulang Tahun Tentara Nasional Indonesia (TNI). Dimana di Kabupaten Magetan, Kodim 0804 adakan serangkaian acara peringatan yang diikuti segenap  Forkopimda Kab. Magetan. Puncak acara peringatan adalah mengikuti upacara HUT TNI ke-76 “BERSATU, BERJUANG, KITA PASTI MENANG” secara Virtual di Kodim 0804 Magetan, Selasa (5/10).Setelah mengikuti upacara HUT TNI ke-76 secara virtual, Forkopimda Magetan melakukan potong tumpeng dan tiup lilin. Potong tumpeng dilakukan oleh Dandim 0804, Letkol Inf Ismulyono Tri Widodo S.I.P dan diserahkan kepada salah satu prajurit Kodim 0804.Dikesempatan tersebut, selain mengucapkan ucapan selamat ulang tahun, Bupati Magetan Suprawoto mengatakan bahwa TNI itu merupakan salah satu garda terdepan untuk menjaga kesatuan bangsa. “Saya harap TNI tetap jaya dalam melindungi masyarakat serta menjaga keutuhan Negara Kesatuan Republik Indonesia.” kata Suprawoto.“Selamat hari ulang tahun TNI ke-76. Sesuai dengan motto yang ada bersatu, berjuang, kita pasti menang tentunya kemanunggalan TNI dan rakyat harus semakin kuat. Sehingga dalam menangkal segala hal rongrongan dari dalam maupun luar dapat diatasi.” ucap selamat Ketua DPRD Kabupaten Magetan, Sujatno masih dalam kesempatan yang sama.Sehari sebelumnya dalam rangka Peringatan Hari Ulang Tahun ke 76 TNI, Forkopimda Magetan bersama Bupati Magetan gelar Upacara Ziarah Nasional di Taman Makam Pahlawan Yudonegoro Magetan.(Diskominfo/fik/fa2)Share this:TwitterFacebook

Berita


Visi Besar Presiden Prabowo, Putus Rantai Kemiskinan melalui Sekolah Rakyat

14 Juli, 2025

Awal Sekolah Rakyat Dilansir dari siaran pers Kantor Komunikasi Kepresidenan,  SR ( Sekolah...

RUPS Luar Biasa PT. BPRS Magetan Bahas Evaluasi Kinerja dan Penguatan Tata Kelola

14 Juli, 2025

Bupati Magetan Nanik Sumantri mengikuti Rapat Umum Pemegang Saham (RUPS) Luar Biasa PT. BPRS...

Rakor Pengendalian Inflasi Hari Ini Cermati Anomali Kenaikan Harga Beras, MinyakKita dan Evaluasi Program 3 juta Rumah

14 Juli, 2025

SobatKom Pemerintah Kabupaten Magetan kembali mengikuti Rapat Koordinasi (Rakor) terkait...

Sambut Tahun Baru Islam 1447 H, Ribuan Muslimat NU Magetan Hadiri Pengajian Akbar di Plaosan

13 Juli, 2025

Penuh semangat menyambut Tahun Baru Islam 1447 Hijriah, ribuan jamaah dari PC Muslimat NU...

Kominfo Magetan Ajak Media Ekspedisi ke Gunung Lawu

12 Juli, 2025

Magetan – Ada yang berbeda dari aktivitas Dinas Komunikasi dan Informatika (Kominfo) Kabupaten...