Upacara Hari Kesaktian Pancasila Tahun 2021

1 Oktober, 2021
Setiap 1 Oktober, Hari Kesaktian Pancasila. Di tahun 2021 ini, upacara dilaksanakan secara hybrid (kombinasi daring dan luring) dengan tetap memperhatikan protokol kesehatan di Monumen Pancasila Sakti, Jalan Raya Pondok Gede, Lubang Buaya, Jakarta Timur.Dalam upacara ini Presiden Republik Indonesia, Joko Widodo menjadi Inspektur Upacara. Selain itu, Kombes Pol Iwan Saktiadi, S.I.K., M.H., M.SI berkesempatan menjadi komandan pada Upacara Hari Kesaktian Pancasila tahun 2021. Hadir pula, Wakil Presiden Republik Indonesia Ma’ruf Amin dan sejumlah Pejabat Republik Indonesia.Prosesi Upacara Hari Kesaktian Pancasila Tahun 2021, dimulai dengan pembacaan teks Pancasila yang diwakili oleh La Nyalla Mattalitti selaku Ketua DPD RI. Kemudian, dilanjutkan pembacaan Pembukaan UUD 1945 oleh Ketua MPR RI, Bambang Soesatyo. Serta, Ketua DPR RI Puan Maharani sebagai pembaca dan penandatanganan Ikrar.Upacara Hari Kesaktian Pancasila Tahun 2021 juga diikuti seluruh Kepala Daerah se-Indonesia. Bupati dan Wakil Bupati Magetan, didampingi oleh Perwakilan Forkopimda Kabupaten Magetan ikuti dengan khidmad kegiatan ini, di Ruang Jamuan Pendopo Surya Graha secara daring, Jumat (1/10). Setelah mengikuti Upacara Peringatan Hari Kesaktian Pancasila Tahun 2021, Bupati dan Wakil Bupati Magetan melanjutkan Ziarah Ke Monumen Soco 2 dan Soco 1, Kecamatan Bendo.(Diskominfo/fi/fa2)Share this:TwitterFacebook

Berita


Seminar Akbar PGRI ” PGRI Maju Indonesia Maju “, Pentingnya Nilai-nilai Luhur

19 April, 2025

Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI) memiliki peran penting sebagai wadah bagi guru untuk...

KENAL PISAH KAPOLRES MAGETAN

17 April, 2025

Sobatkom… Kapolres Magetan kini resmi dipimpin AKBP Raden Erik Bangun Prakasa dari Bidpropam...

Selepas Lebaran Satgas “Burung Hantu” Nguntoronadi Kembali Beraksi

16 April, 2025

Wujudkan Layanan Sosial yang Inklusif dan Humanis, setelah libur Idul Fitri 1446 H, “Satgas...

Festival Pamelo Magetan 2025, Buah Khas Andalan Bumi Mageti

15 April, 2025

Festival Pamelo Magetan merupakan acara tahunan yang menampilkan jeruk pamelo, produk unggulan...

Tergabung dalam Grup F Perbasi Kabupaten Magetan Ikuti Pra – PORPROV IX Jawa Timur Tahun 2025

15 April, 2025

SobatKom Ketua Umum PERBASI Magetan periode 2024 – 2028 Cahaya Wijaya, S.STP., M.Si...