Mewujudkan Pengadaan Barang dan Jasa yang Efisien Melalui Fokus Bangsa

29 September, 2021
Forum Komunikasi dan Informasi Barang Jasa atau Fokus Bangsa merupakan salah satu inovasi dari Bagian Pengadaan Barang/Jasa (PBJ) Sekretariat Pemerintah Kabupaten Magetan. Adanya Fokus Bangsa ini merupakan perwujudan dari tugas dari Bagian Pengadaan Barang/Jasa dalam melakukan pembinaan bagi SDM pengadaan yang ada di SKPD di Kabupaten Magetan. Fokus Bangsa dapat diakses melalui menu laman https://bpbj.magetan.go.id/ yang akan memberikan informasi, materi, dan diskusi mengenai teknis pengadaan barang dan jasa.Hergunadi MT, selaku Sekretaris Daerah Pemerintah Kabupaten Magetan meresmikan Fokus Bangsa di Ruang Rapat Ki Mageti Setda Magetan, Rabu (29/9). Hadir pula perwakilan dari Biro Pengadaan Barang/Jasa Setda Provinsi Jawa Timur, Ardi Kasmono, S.STP, M.KP dan para tamu undangan.Hergunadi berharap dengan adanya forum ini, antara bagian PBJ dengan yang mengeksekusi saling menyatu. “Tolong forum ini digunakan untuk berdiskusi. Cari cara bagaimana supaya endingnya kita nanti berhasil disediakan penyedia yang bisa menyelesaikan pekerjaan tanpa ada masalah.”, akhir Hergunadi.Kepala Bagian Pengadaan Barang/Jasa Kabupaten Magetan, Dyah Muharini, S.STP., M.Si, menyampaikan bahwa Forum Bangsa ini akan memberikan berbagai manfaat. Baik memberikan kemudahan dalam pengawasan, konsultasi mengenai pengelolaan pengadaan barang dan jasa. Serta, meningkatkan efisiensi dan efektivitas pelaksanaan pengadaan barang dan jasa di SKPD Kabupaten Magetan.(Diskominfo/fik/fa2)Share this:TwitterFacebook

Berita


Seminar Akbar PGRI ” PGRI Maju Indonesia Maju “, Pentingnya Nilai-nilai Luhur

19 April, 2025

Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI) memiliki peran penting sebagai wadah bagi guru untuk...

KENAL PISAH KAPOLRES MAGETAN

17 April, 2025

Sobatkom… Kapolres Magetan kini resmi dipimpin AKBP Raden Erik Bangun Prakasa dari Bidpropam...

Selepas Lebaran Satgas “Burung Hantu” Nguntoronadi Kembali Beraksi

16 April, 2025

Wujudkan Layanan Sosial yang Inklusif dan Humanis, setelah libur Idul Fitri 1446 H, “Satgas...

Festival Pamelo Magetan 2025, Buah Khas Andalan Bumi Mageti

15 April, 2025

Festival Pamelo Magetan merupakan acara tahunan yang menampilkan jeruk pamelo, produk unggulan...

Tergabung dalam Grup F Perbasi Kabupaten Magetan Ikuti Pra – PORPROV IX Jawa Timur Tahun 2025

15 April, 2025

SobatKom Ketua Umum PERBASI Magetan periode 2024 – 2028 Cahaya Wijaya, S.STP., M.Si...