Tak Hanya Lakukan Pemeriksaan, BPK Jatim Perkenalkan Potensi Magetan Pada Publik

3 September, 2021
SobatKomBelum ke Jawa Timur Kalau belum ke Magetan, begitulah kiranya kalimat pembuka wawancara TIM Penyusun Buku Profil BPK tahun 2021 oleh BPK Jatim bersama Bupati Magetan,Jum’at (3/9).Acara dikemas dengan talkshow ringan bertempat di Ruang Jamuan Pendapa Surya Graha dibuka dengan menampilkan ragam khas potensi daerah Kabupaten Magetan.Pewawancara Sinta Lamria selaku Kasubag Humas BPK Jatim menyebutkan, Kabupaten Magetan miliki ragam kerajinan bambu yang telah diekspor sampai keluar negeri, panganan khas Jrangking, disamping aneka kerajinan kulit, Batik Ciprat kreasi disabilitas hingga Jeruk Pamelo yang sudah terdistribusi sampai Jawa Bali, ditambah Magetan sebagai daerah penghasil kerajinan gamelan yang terkenal hingga ke mancanegara.Bupati Suprawoto menyambut hangat rombongan BPK Jatim yang telah berada di Magetan sejak hari Rabu (1/9) lalu,“Adanya BPK bagi kami adalah sebagai kinik yang memeriksa kami, menjadi pengingat,serta kompas agar kami berjalan sesuai tata pemerintah,” ucap Kang Woto dalam talkshownya.Diwawancara terpisah, Sinta Lamria menjelaskan adanya inovasi pembuatan Buku Profil BPK saat ini dibuat secara elektronik, dimana Tim BPK tidak hanya melulu pemeriksaan sebagai tugas utama, namun juga mengambil bagian kotribusi untuk mengenalkan wilayah pemeriksaan pada publik.“Kami Di Magetan diberi jatah 3 hari dari pusat untuk mengeksplor Magetan dari terbit matahari hingga tenggelam matahari, melihat secara langsung potensi-potensi yang ada di Magetan, serta mengenalkan potensi daerah pada wilayah pemeriksaan kami pada publik dan khususnya pegawai BPK kami yang jumlah delapan ribuan”, tuturnya.Adapun Buku profil elektronik tersebut akan launching pada awal Tahun 2022 mendatang.(Diskominfo/pb.ay.ld/dok.ay/fa2)Share this:TwitterFacebook

Berita


Seminar Akbar PGRI ” PGRI Maju Indonesia Maju “, Pentingnya Nilai-nilai Luhur

19 April, 2025

Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI) memiliki peran penting sebagai wadah bagi guru untuk...

KENAL PISAH KAPOLRES MAGETAN

17 April, 2025

Sobatkom… Kapolres Magetan kini resmi dipimpin AKBP Raden Erik Bangun Prakasa dari Bidpropam...

Selepas Lebaran Satgas “Burung Hantu” Nguntoronadi Kembali Beraksi

16 April, 2025

Wujudkan Layanan Sosial yang Inklusif dan Humanis, setelah libur Idul Fitri 1446 H, “Satgas...

Festival Pamelo Magetan 2025, Buah Khas Andalan Bumi Mageti

15 April, 2025

Festival Pamelo Magetan merupakan acara tahunan yang menampilkan jeruk pamelo, produk unggulan...

Tergabung dalam Grup F Perbasi Kabupaten Magetan Ikuti Pra – PORPROV IX Jawa Timur Tahun 2025

15 April, 2025

SobatKom Ketua Umum PERBASI Magetan periode 2024 – 2028 Cahaya Wijaya, S.STP., M.Si...