HUT Pramuka ke-60, Kwarcab MAGETAN Gelar Apel Secara Terbatas

31 Agustus, 2021
Apel Besar Kwartir Cabang (Kwarcab) Gerakan Pramuka Kabupaten Magetan dalam rangka memperingati HUT Pramuka ke-60 digelar di Kwarcab Magetan, Selasa (31/8).Kegiatan ini dilaksanakan secara terbatas diikuti beberapa perwakilan Mabicab, Kwarcab dan Kwaran, dengan penerapan protokol kesehatan secara ketat, dengan pembina apel Bupati Magetan, juga sebagai Ketua Majelis Pembimbing Kwartir cabang (Kwarcab) gerakan Pramuka Magetan.Ka Kwarcab Kabupaten Magetan Titik Sudarti menyampaikan, bahwa telah dilaksanakan berbagai kegiatan dalam rangka hari pramuka ke – 60, dimulai dari tanggal 1 – 31 Agustus 2021 pemasangan bendera pramuka dan wosm sampai Apel besar peringatan hari pramuka ke 60 tahun 2021, dan bakti sosial dan pemeriksan kesehatan bagi lansia. Semua kegiatan ini dilakukan secara protokol kesehatan ketat. Bupati Magetan Suprawoto selaku Mabicab menjelaskan, peringatan hari pramuka tahun ini ditandai dengan menetapkan bulan Agustus sebaga bulan Bakti Pramuka. Sudah jelas pada slogan kita “ Berbakti Tanpa Henti” Namun di bulan Agustus, semua kegiatan bakti tersebut di tingkatkan, dilipatkan dan di masifkan.Suprawoto mengajak, “mari kita peringati 60 tahun gerakan pramuka dengan tetap semangat, tetap berusahan hidup sehat dengan mematuhi protokol kesehatan, dan tetap berusaha membantu mereka yang memerlukan pertolongan kita jangan menyerah serta berputus asa”. Dalam acara tersebut Bupati Magetan juga menyerahkan bantuan sembako secara simbolis kepada kwaran Maospati yang dilanjutkan kepada binaan pramuka desa di Maospati dan piagam penghargaan kepada anggota Pramuka berprestasi serta yang dianggap berjasa bagi kemajuan kepramukaan di Bumi Mageti ini.(diskominfo/ryz/fa2)Share this:TwitterFacebook

Berita


Seminar Akbar PGRI ” PGRI Maju Indonesia Maju “, Pentingnya Nilai-nilai Luhur

19 April, 2025

Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI) memiliki peran penting sebagai wadah bagi guru untuk...

KENAL PISAH KAPOLRES MAGETAN

17 April, 2025

Sobatkom… Kapolres Magetan kini resmi dipimpin AKBP Raden Erik Bangun Prakasa dari Bidpropam...

Selepas Lebaran Satgas “Burung Hantu” Nguntoronadi Kembali Beraksi

16 April, 2025

Wujudkan Layanan Sosial yang Inklusif dan Humanis, setelah libur Idul Fitri 1446 H, “Satgas...

Festival Pamelo Magetan 2025, Buah Khas Andalan Bumi Mageti

15 April, 2025

Festival Pamelo Magetan merupakan acara tahunan yang menampilkan jeruk pamelo, produk unggulan...

Tergabung dalam Grup F Perbasi Kabupaten Magetan Ikuti Pra – PORPROV IX Jawa Timur Tahun 2025

15 April, 2025

SobatKom Ketua Umum PERBASI Magetan periode 2024 – 2028 Cahaya Wijaya, S.STP., M.Si...