Disinformasi Terkait Dokumen Tentang Tingginya Tingkat Kematian Dan Reaksi Buruk Akibat Vaksin Covid-19
30 Agustus, 2021
Ditengah pandemi covid-19 ini masyarakat selalu dihimbau untuk selalu patuhi protokol kesehatan serta tidak lupa untuk mengikuti vaksinasi covid-19. Vaksin merupakan salah satu cara yang ampuh untuk menangkal tertularnya covid-19 pada diri kita. Tetapi banyak juga berita yang tidak benar terkait vaksinasi yang disuntukkan kedalam tubuh kita. Seperti dengan beredarnya sebuah gambar yang diklaim sebagai dokumen yang diterbitkan oleh The National Health Service (NHS) beberapa hari yang lalu. Dokumen tersebut berisi tentang tingginya tingkat kematian dan reaksi merugikan yang serius dari Vaksin Covid-19.Dilansir dari reuters.com, surat peringatan kematian yang signifikan akibat vaksin Covid-19 tersebut adalah palsu dan tidak diterbitkan oleh NHS. Lebih lanjut Reuters juga tidak menemukan dokumen semacam itu yang diterbitkan oleh otoritas kesehatan lain yang berbasis di Inggris, seperti Public Health England (PHE) dan Medicines and Healthcare Products Regulatory Agency (MHRA), jadi dapat dipastikan bahwa informasi tersebut bersifat DISINFORMASI. Jadi #sobatkom selalu dihimbau untuk selalu selektif dalam menggali informasi yang beredar di kalangan masyarakat.(diskominfo/kemenkominfo/wan/fa2).Share this:TwitterFacebook