Masyarakat Senang Pawai Ta’aruf Berlampion Kembali Diadakan
9 Juli, 2022
Masyarakat Senang Pawai Ta’aruf Berlampion Kembali DiadakanBeriring kumandang takbir, bersambut senyum ramah penuh kebahagiaan, langkah demi langkah mengayun menarik perhatian ribuan masyarakat Magetan, sambut Idzuladha 1443H.Antusias masyarakat jelas terpampang di depan mata. Mereka terlihat sangat bahagia menyaksikan Pawai Ta’aruf yang dua tahun belakangan ditiadakan akibat Pandemi Covid-19.Supriyatun (40) warga Desa Sugihwaras yang malam ini turut hadir menyaksikan pawai mengaku terharu dan senang dapat kembali merasakan suasana yang meriah beriring gema takbir serta kelap-kelip lampion di sana-sini.“Saya senang sekali bisa lembali menyaksikan takbir keliling ini. 2 Tahun belakangan rasanya sepi, sedih, nggak ada acara seperti ini. Hari Raya (Idzuladha) lebih terasa kalau ada Takbir keliling seperti ini,” terang Supriyatun kepada Diskominfo di tengah kemeriahan Takbir Berlampion, pada Sabtu malam (09/07).(Diskominfo / pb.nin / dok.wed / fa2 / IKP1)Share this:TwitterFacebook