Tirakatan Peringati HUT Ke-76 Kemerdekaan Republik Indonesia Berlangsung Khidmad

16 Agustus, 2021
Pandemi covid 19 ini tidak melunturkan semangat patriotisme, jika dahulu Pahlawan kemerdekaan mengorbankan nyawa demi memerdekakan masyarakat, di era pandemi covid 19 kita berjuang untuk melindungi warga masyarakat agar selalu sehat.Bupati Magetan beserta ibu, Wakil Bupati Magetan, Forkopimda, Sekretaris Daerah Magetan, seluruh Kepala OPD dan tokoh agama hadir di acara tirakatan yang diselenggarakan di Pendopo Surya Graha ini, Senin (16/8).” Kalau kita membaca sejarah bagaimana Bung Karno didesak untuk segera menyatakan kemerdekaan dan mempersiapkan kemerdekaan. Beliau tidak serta merta mengikutinya, melainkan menghitung dengan sebaik-baiknya, mulai memilih hari, tanggal, waktu, sehingga tidak gegabah. Ini adalah sebuah pelajaran dari pendahulu kita, yang patut kita contoh.Selanjutnya pemotongan tumpeng dilakukan Bupati Magetan sebagai tanda dimulainya malam tirakatan Peringatan Kemerdekaan ke 76 Republik Indonesia .Untuk masyarakat Magetan selama covid-19, mari kita melakukan kegiatan “tirakat” dilingkungan masing-masing dengan menerapkan proskes dan taat kepada aturan pemerintah, sebagai wujud jiwa patriotik yang bisa kita lakukan, perjuangan ini tidak kalah hebatnya seperti perjuangan para pahlawan terdahulu yang berperang melawan penjajah dan sekarang kita melawan covid-19.(diskominfo/pb.ryz/dok.cup/fa2)Share this:TwitterFacebook

Berita


Seminar Akbar PGRI ” PGRI Maju Indonesia Maju “, Pentingnya Nilai-nilai Luhur

19 April, 2025

Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI) memiliki peran penting sebagai wadah bagi guru untuk...

KENAL PISAH KAPOLRES MAGETAN

17 April, 2025

Sobatkom… Kapolres Magetan kini resmi dipimpin AKBP Raden Erik Bangun Prakasa dari Bidpropam...

Selepas Lebaran Satgas “Burung Hantu” Nguntoronadi Kembali Beraksi

16 April, 2025

Wujudkan Layanan Sosial yang Inklusif dan Humanis, setelah libur Idul Fitri 1446 H, “Satgas...

Festival Pamelo Magetan 2025, Buah Khas Andalan Bumi Mageti

15 April, 2025

Festival Pamelo Magetan merupakan acara tahunan yang menampilkan jeruk pamelo, produk unggulan...

Tergabung dalam Grup F Perbasi Kabupaten Magetan Ikuti Pra – PORPROV IX Jawa Timur Tahun 2025

15 April, 2025

SobatKom Ketua Umum PERBASI Magetan periode 2024 – 2028 Cahaya Wijaya, S.STP., M.Si...