Pengarahan Dan Penandatanganan Kontrak Tenaga Relawan Profesional Kesehatan Penanggulangan Covid-19

30 Juli, 2021
#sobatkomPandemi covid-19 belum usai, kita harus saling bahu membahu memutus mata rantai penularan covid-19 dengan menambahkan tenaga kesehatan demi melindungi masyarakat dan juga selalu menerapkan protokol kesehatan secara ketat. Terkait usaha tersebut pemkab Magetan hari ini gelar acara pengarahan dan penandatanganan kontrak tenaga relawan kesehatan di halaman RSUD Sayidiman Magetan, Jumat (30/7).Ketua Fraksi Relawan Tenaga Profesional Kesehatan Penanggulangan Covid-19 Iswahyudi Yulianto (Asisten Administrasi Umum) menyampaikan, kegiatan seleksi tenaga relawan profesi tenaga kesehatan penanggulangan covid-19 tahap dua untuk memenuhi 62 formasi dengan rincian, dokter 5 orang, apoteker 1 orang, ahli gizi 1 orang, perawat 22 orang, rekam medis 1 orang, analisis kesehatan 1 orang, asisten apoteker 1 orang, pramusaji 5 orang, admin isolasi 5 orang, laundry 2 orang, cleaning servis 10 orang dan transporter 5 orang.Ia menambahkan, adapun tahapan seleksi yaitu, pendafataran pada tgl 9 Juli 2021, peserta yang mendaftar total 250 orang. Untuk pengumuman selanjutnya  pada 21 Juli 2021 yang lolos seleksi dan yang berhak mengikuti tes kesehatan sejumlah 49 orang dengan rincian peserta yang dinyatakan sehat 41 orang lolos kesehatan, tidak sehat 2 orang, mengundurkan diri 4 orang, positif covid-19 2 orang. Pengumuman akhir pada Kamis 29 Juli 2021 dan penandatanganan perjanjian kerja pada tanggal 30 Juli 2021.Bupati Magetan Suprawoto mengucapkan terima kasih kepada peserta seleksi yang telah mendaftar dan lolos dalam seleksi kali ini, serta ikut menyumbangkan tenaganya ketika masyarakat kita, dunia diberikan cobaan. Oleh sebab itu kewajiban kita apalagi anda yang mempunyai keterampilan dibidang kesehatan untuk ikut berpartisipasi menanggulangi, membantu dan melindungi masyarakat.Di kesehatan ada medis, paramedis dan tenaga pendukung lainnya sebagai penggerak fungsi Rumah Sakit,  karena pandemi dan  kondisi darurat dan jumlah karyawan terbatas untuk menangani banyak pasien. Tenaga relawan kesehatan sangat dibutuhkan perannya. Minimal nanti jika covid-19 sudah mereda dan bisa dikendalikan maka anda sudah menyumbangkan tenaga dan pikiran semua untuk ikut melindungi masyarakat sekitar dari covid-19, pesan Kang Woto kepada relawan.(diskominfo/pb.dok.wan/fa2)Share this:TwitterFacebook

Berita


Seminar Akbar PGRI ” PGRI Maju Indonesia Maju “, Pentingnya Nilai-nilai Luhur

19 April, 2025

Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI) memiliki peran penting sebagai wadah bagi guru untuk...

KENAL PISAH KAPOLRES MAGETAN

17 April, 2025

Sobatkom… Kapolres Magetan kini resmi dipimpin AKBP Raden Erik Bangun Prakasa dari Bidpropam...

Selepas Lebaran Satgas “Burung Hantu” Nguntoronadi Kembali Beraksi

16 April, 2025

Wujudkan Layanan Sosial yang Inklusif dan Humanis, setelah libur Idul Fitri 1446 H, “Satgas...

Festival Pamelo Magetan 2025, Buah Khas Andalan Bumi Mageti

15 April, 2025

Festival Pamelo Magetan merupakan acara tahunan yang menampilkan jeruk pamelo, produk unggulan...

Tergabung dalam Grup F Perbasi Kabupaten Magetan Ikuti Pra – PORPROV IX Jawa Timur Tahun 2025

15 April, 2025

SobatKom Ketua Umum PERBASI Magetan periode 2024 – 2028 Cahaya Wijaya, S.STP., M.Si...