Vaksinasi Tahap Dua di Magetan Ditargetkan Selesai 30 Juni

22 Juni, 2021
Kegiatan vaksinasi covid-19 di Magetan masih dan terus berlangsung. Kegiatan yang dilakukan bertahap ini telah memasuki tahap dua.Menurut Kepala Bidang Pengendalian dan Pemberantasan Penyakit Rohmat Hidayat,  vaksin yang diterima Pemerintah Kabupaten Magetan dari Pemerintah pusat sebanyak 94.000 dosis. Vaksin yang diterima di Magetan diantaranya vaksin Sinovac dan AstraZeneca.Dari sekian dosis itu telah dan akan terdistribusi ke masyarakat dengan beberapa prioritas. Vaksinasi tahap satu sudah dilalui dengan target tenaga kesehatan. Untuk target tenaga kesehatan sudah terdistribusi dan dilaksanakan semua alias sudah 100%.Sedangkan untuk tahap dua, vaksinasi ditujukan untuk tenaga pelayanan publik dan lansia. “Untuk Pelayan publik, penerima vaksin yang ditarget kurang lebih 28 ribu yang sampai dengan hari kemarin sudah tercapai 98%”, terang Rochmat.Saat ini pemerintah mengejar target vaksin untuk lansia dengan target lansia sekitar 57.505 lansia. Menurut Rochmat, sampai hari kemarin target baru tercapai 21% dan akan terus dilaksanakan. “Kami menargetkan vaksinasi lansia dan pelayan publik selesai pada tahap dua tanggal 30 Juni 2021”, ungkapnyaSelesai vaksinasi tahap dua ini. Pemerintah Kabupaten Magetan merencanakan vaksinasi tahap tiga yang direncanakan targetnya masyarakat umum.(diskominfo/pb.wan/dok.ryz/tos)Share this:TwitterFacebook

Berita


Seminar Akbar PGRI ” PGRI Maju Indonesia Maju “, Pentingnya Nilai-nilai Luhur

19 April, 2025

Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI) memiliki peran penting sebagai wadah bagi guru untuk...

KENAL PISAH KAPOLRES MAGETAN

17 April, 2025

Sobatkom… Kapolres Magetan kini resmi dipimpin AKBP Raden Erik Bangun Prakasa dari Bidpropam...

Selepas Lebaran Satgas “Burung Hantu” Nguntoronadi Kembali Beraksi

16 April, 2025

Wujudkan Layanan Sosial yang Inklusif dan Humanis, setelah libur Idul Fitri 1446 H, “Satgas...

Festival Pamelo Magetan 2025, Buah Khas Andalan Bumi Mageti

15 April, 2025

Festival Pamelo Magetan merupakan acara tahunan yang menampilkan jeruk pamelo, produk unggulan...

Tergabung dalam Grup F Perbasi Kabupaten Magetan Ikuti Pra – PORPROV IX Jawa Timur Tahun 2025

15 April, 2025

SobatKom Ketua Umum PERBASI Magetan periode 2024 – 2028 Cahaya Wijaya, S.STP., M.Si...