THR PNS Mulai Dicairkan ,Belanjakan Dengan Bijak,Beli Produk Tetangga Sendiri

10 Mei, 2021
Ditengah lesunya perekonomian serta menurunnya daya beli masyarakat akibat dampak covid 19, pemerintah tahun ini membuat kebijakan untuk tetap memberikan THR pada PNS . Tak terkecuali di lingkungan Pemerintah Magetan.Melalui THR ini diharapkan dapat mendongkrak daya konsumtif sehingga perekonomian dapat bergerak.Pesan menarik di sampaikan Bupati Suprawoto ,agar PNS yang telah mendapatkan THR  bijaksana untuk membelanjakan uangnya .Misal dengan membeli kebutuhan pada toko,pelaku UMKM dilingkungan tempat tinggal atau tetangga sendiri.Pemerintah Kabupaten Magetan sendiri telah menyiapkan anggaran kurang lebih 36 M untuk mencukupi kebutuhan THR PNS.” Gunakan THR untuk membeli kebutuhan lebaran dari tetangga sendiri ,” ajak Kang Woto dalam satu kesempatan, Ditambahkan Bupati Suprawoto dengan cara itu kita secara tidak langsung bisa membantu perekonomian masyarakat  dan tetangga kita.Dari keseluruhan dana yang disiapkan untuk pembayaran THR jika  separo lebih  dibelanjakan dimagetan maka  perputaran uang yang cukup signifikan akan berdampak  pada perekonomian masyarakat  Magetan.Moment ini bisa digunakan untuk mendorong  agar perekonomian dan UMKM di Magetan segera bangkit.Ayooo kita belanja di tetangga sendiri.( diskominfo/dok.cup/ IKP1)Share this:TwitterFacebook

Berita


Peningkatan Kapasitas Daerah Instruksi Mendagri di Peringatan Hari Otonomi Daerah XXIX Tahun 2025

25 April, 2025

Upacara Peringatan Hari Otonomi Daerah XXIX Tahun 2025, hari ini digelar di di Halaman Kantor...

Pangdam V/Brawijaya Lantik 1.027 Siswa Jadi Prajurit TNI AD

25 April, 2025

Bertempat di Lapangan Candradimuka Secata Rindam V/ Brawijaya Magetan, hari ini digelar upacara...

Pererat Silaturahmi, Forkopimda Kabupaten Magetan Olahraga Bersama Media

25 April, 2025

Dalam rangka mempererat silaturahmi dengan awak media, Forum Koordinasi Pimpinan Daerah...

Empat Perguruan Silat Datangi Polsek Nguntoronadi

24 April, 2025

Insiden bentrok antar perguruan silat di Desa Madigondo, Kecamatan Takeran, beberapa hari lalu...

Pengadilan Agama Magetan Gelar Sidang Terpadu Itsbat Nikah untuk 40 Pasangan

24 April, 2025

Kamis, 24 April 2025, Pengadilan Agama Magetan bekerja sama dengan Kejaksaan Negeri Magetan,...