Peringati HUT 38, PDAM Lawu Tirta Fokus pada Kegiatan Berbagi

5 Mei, 2021
Jajaran direksi dan pegawai PDAM  Lawu Tirta Magetan merayakan HUT ke -38 yang jatuh pada Rabu, (5/5). Direktur Umum PDAM Lawu Tirta Moh.Choirul Anam mengatakan bahwa kegiatan yang diusung pada HUT tahun ini ditujukan untuk memberikan kemanfaatan bagi sesama..Kegiatan peringatan HUT PDAM Lawu Tirta Magetan diawali doa bersama yang telah dilaksanakan pada selasa kemarin. Selanjutnya diadakan pembagian peralatan sekolah kepada siswa di lingkungan sumber, sumur dan kantor PDAM. Serta pemberian bantuan kepada panti asuhan. “Ditengah pandemi ini, PDAM ingin berbagi kepada masyarakat yang kurang beruntung dilingkungan kantor maupun sumber air PDAM Lawu Tirta”, terang Choirul..Digelar pula upacara ulang tahun yang mengusung tema ‘Profesional menuju Pelayanan Prima’ di halaman kantor PDAM Magetan dengan dihadiri oleh seluruh Direktur, Dewan Pengawas dan seluruh karyawan yang ada di Kantor Pusat PDAM Lawu Tirta. Pada Kesempatan tersebut Bupati Magetan Suprawoto bertindak sebagai inspektur Upacara. Dalam sambutannya, Suprawoto menghimbau kepada seluruh pegawai PDAM untuk memberikan pelayanan yang terbaik. ”Pelanggan adalah nyawa yang menghidupi perusahaan, bila mereka puas dengan pelayanan secara otomatis mereka akan berkontribusi membesarkan PDAM”, terangnya..Pelayanan yang baik  tersebut sesuai dengan Misi PDAM Lawu Tirta  Peningkatan Kapabilitas Motivasi dan Kinerja SDM, Peningkatan Efektifitas Efisiensi Sistem Kerja, Peningkatan Kinerja Keuangan dan Peningkatan Kepuasan Pelanggan. (Diskominfo/pb.ay&ryz/doc.ay/tos)Share this:TwitterFacebook

Berita


PEMKAB GELAR KEJUARAAN MTQ TINGKAT KABUPATEN MAGETAN

21 November, 2024

Sobatkom… Dalam upaya menanamkan nilai-nilai luhur Al-Qur’an serta sarana mencari bibit...

PJ BUPATI HADIRI BIMTEK PENDAMPINGAN KORBAN KEKERASAN DAN KONVENSI HAK ANAK

21 November, 2024

Kejadian kekerasan terhadap perempuan dan anak terus terjadi di sekitar kita. Ini bukan hanya...

NOTA KESEPAKATAN KEBIJAKAN UMUM APBD DAM PRIORITAS PLAFON ANGGARAN SEMENTARA, DITANDATANGANI

20 November, 2024

DPRD Kabupaten Magetan kembali menggelar rapat paripurna dengan agenda Penandatanganan Nota...

80 Orang Tua Hebat Nguntoronadi, Diwisuda

20 November, 2024

80 wisudawati sudah rapi kenakan toganya pagi ini, ramai memenuhi pendopo kecamatan Nguntoronadi...

PJ BUPATI MAGETAN KUNJUNGI KANTOR SATPOL PP DAN DAMKAR MAGETAN

20 November, 2024

Seusai menghadiri wisuda SOTH di Kecamatan Nguntoronadi, Pj Bupati Magetan menyempatkan diri untuk...