Tenaga Pendamping Profesional, Siapa Mereka?
8 Juli, 2022
Tenaga Pendamping Profesional, Siapa Mereka?Tenaga Pendamping Profesional atau yang acap kali terdengar dengan sebutan TPP, merupakan Sumber Daya Manusia yang memiliki kualifikasi serta kompetensi di bidang pendampingan dan pemberdayaan masyarakat desa.Mereka merupakan anak kandung dari Kementerian Desa yang direkrut oleh Kementerian secara langsung dan bertujuan untuk mendampingi desa menuju sebuah kemajuan. Di Magetan sendiri, terdapat 4 tenaga ahli, 46 pendamping desa, 40 pendamping lokal desa yang mendampingi 207 desa di Kabupaten Magetan.Berupaya meningkatkan kualitas diri untuk menjadi pendamping yang baik demi kemajuan desa-desa di Magetan, bertempat di Aula Rumah Makan Nirwana, TPP Kabupaten Magetan adakan Peningkatan Kapasitas Mandiri.“Pelatihan hari ini diadakan agar teman-teman pendamping desa lebih bisa melatih diri, lebih meningkatakan kapasitas, lebih mandiri, lebih giat, dalam pendampingan ke desa-desa,” terang Mahmuh Syaifudin, koordinator TPP Kabupaten Magetan, pada Jumat (08/07).(Diskominfo / pub.nin / dok.wed / fa2 / IKP1)Share this:TwitterFacebook