Jeruk Jawa Jadi Andalan Desa Bibis Kec. Sukomoro

13 April, 2021
Dengan daging buah yang tebal, berwarna merah didalamnya dan kulit tipis menjadikan jeruk ini mempunyai ciri khas dengan rasa yang manis dan mengandung air yang banyak.Hampir semua rumah di Desa Bibis mempunyai pohon jeruk yang menjadikan Desa Bibis sebagai Desa Sentra Jeruk yang ada di Magetan. Tidak hanya jeruk Jawa saja, melainkan bermacam-macam jenis jeruk ditanam disana. Kurang lebih ada 16 jenis jeruk di Desa Bibis.Lurah Desa Bibis Sudarman mengatakan, Desa Bibis dapat menghasilkan kwalitas jeruk yang baik karena tekstur tanah yang memadai dan lahan yang luas. Tidak lupa perawatan berkala juga dilakukan seperti membungkus buahnya agar tidak busuk dan menjaga kwalitas jeruknya. Dari segi harga, jeruk Jawa per buahnya dihargai enam ribu rupiah, tetapi akhir-akhir ini harganya mulai mengalami peningkatan. “Sayangnya, jeruk Jawa ini hanya dapat panen setiap setahun sekali”, imbuhnya. Selasa (13/4/2021).Sudarman menambahkan, Jeruk Jawa ini sudah terkenal bahkan sampai ke luar negeri, seperti India, Thailand serta Chili. Namun saat ini, hasil panen hanya mampu memenuhi kebutuhan area Magetan dan sekitarnya.(diskominfo/pb.wan/dok.wan/tos)Share this:TwitterFacebook

Berita


Peningkatan Kapasitas Daerah Instruksi Mendagri di Peringatan Hari Otonomi Daerah XXIX Tahun 2025

25 April, 2025

Upacara Peringatan Hari Otonomi Daerah XXIX Tahun 2025, hari ini digelar di di Halaman Kantor...

Pangdam V/Brawijaya Lantik 1.027 Siswa Jadi Prajurit TNI AD

25 April, 2025

Bertempat di Lapangan Candradimuka Secata Rindam V/ Brawijaya Magetan, hari ini digelar upacara...

Pererat Silaturahmi, Forkopimda Kabupaten Magetan Olahraga Bersama Media

25 April, 2025

Dalam rangka mempererat silaturahmi dengan awak media, Forum Koordinasi Pimpinan Daerah...

Empat Perguruan Silat Datangi Polsek Nguntoronadi

24 April, 2025

Insiden bentrok antar perguruan silat di Desa Madigondo, Kecamatan Takeran, beberapa hari lalu...

Pengadilan Agama Magetan Gelar Sidang Terpadu Itsbat Nikah untuk 40 Pasangan

24 April, 2025

Kamis, 24 April 2025, Pengadilan Agama Magetan bekerja sama dengan Kejaksaan Negeri Magetan,...