Guncangan GEMPABUMI TEKTONIK M6,7 Terasa di Kabupaten Magetan

10 April, 2021
GempaBumi Tektonik M6,7 yang mengguncang Selatan Jawa terasa hingga di Kabupaten Magetan, Sabtu, (10/4/ 2021) pukul 14.00. 16 WIB.Dikutip dari siaran pers BMKG Pusat,hasil analisis BMKG gempabumi yang terjadi merupakan jenis gempa bumi menengah akibat adanya aktivitas subduksi ,mekanisme sumber menunjukkan bahwa gempabumi memiliki mekanisme pergerakan naik ( thrust fault ). .Gempabumi ini memiliki magnitudo  M=6,7 kemudian diupdate menjadi magnitudo Mw=6,1. Episenter gempabumi terletak pada koordinat 8,83 LS dan 112,5 BT, atau tepatnya berlokasi di laut pada jarak 96 km arah Selatan Kota Kepanjen, Kabupaten Malang, Jawa Timur pada kedalaman 80 km..Meski gempabumi yang terjadi tidak berpotensi tsunami masyarakat dihimbau agar tetap tenang dan tidak terpengaruh oleh isu yang tidak dapat dipertanggungjawabkan kebenarannya..Masyarakat perlu jeli dan menghindari bangunan yang retak atau rusak diakibatkan oleh guncangan  gempa dengan memeriksa dan pastikan bangunan tempat tinggal cukup tahan gempa, ataupun  tidak ada kerusakan akibat getaran gempa yang membahayakan kestabilan bangunan sebelum kembali kedalam rumah.Dampak Guncangan gempabumi ini dirasakan di  beberapa daerah di Jawa Timur yakni sekitar Kabupaten Magetan, Madiun, Ngawi, Ponorogo, Kediri, Trenggalek, Jombang(Kominfo/edt.ayu/IKP1)Share this:TwitterFacebook

Berita


Peningkatan Kapasitas Daerah Instruksi Mendagri di Peringatan Hari Otonomi Daerah XXIX Tahun 2025

25 April, 2025

Upacara Peringatan Hari Otonomi Daerah XXIX Tahun 2025, hari ini digelar di di Halaman Kantor...

Pangdam V/Brawijaya Lantik 1.027 Siswa Jadi Prajurit TNI AD

25 April, 2025

Bertempat di Lapangan Candradimuka Secata Rindam V/ Brawijaya Magetan, hari ini digelar upacara...

Pererat Silaturahmi, Forkopimda Kabupaten Magetan Olahraga Bersama Media

25 April, 2025

Dalam rangka mempererat silaturahmi dengan awak media, Forum Koordinasi Pimpinan Daerah...

Empat Perguruan Silat Datangi Polsek Nguntoronadi

24 April, 2025

Insiden bentrok antar perguruan silat di Desa Madigondo, Kecamatan Takeran, beberapa hari lalu...

Pengadilan Agama Magetan Gelar Sidang Terpadu Itsbat Nikah untuk 40 Pasangan

24 April, 2025

Kamis, 24 April 2025, Pengadilan Agama Magetan bekerja sama dengan Kejaksaan Negeri Magetan,...