Panen Raya Cabai Keriting Desa Nglopang

25 Februari, 2021
Suprawoto, Bupati Magetan hadiri Panen Raya Cabai Keriting di Desa Nglopang, Kecamatan Parang, Kamis (25/2/2021) didampingi Kepala Dinas TPHPKP, Assisten 2, Camat Parang, Kepala Desa Nglopang. Turut hadir pula Direktur Pemasaran PT Tunas Agro Persada.Bupati Magetan Suprawoto mengucapkan terima kasih atas nama masyarakat dan Pemerintah Kabupaten Magetan kepada PT. Tunas Agro Persada. Adanya panen ini merupakan momen yang tepat, panen raya bertepatan saat harga cabai sedang melambung.Kedepannya petani diharapkan dapat saling berkomunikasi dan bertukar informasi. Pemerintah Kabupaten Magetan pun akan menindaklanti keberhasilan panen cabai pada hari ini agar dapat dikembangkan lebih luas di wilayah Magetan. Serta akan mencoba jenis komoditi pertanian lainnya dengan jenis bibit kwalitas F1.Kepala Dinas TPHPKP Uswatul Hasanah menyampaikan, panen raya pada hari ini merupakan hasil bantuan bibit cabai galih F1 dari  Corporate Social Responsibility (CSR) PT. Tunas Agro Persada  di tanggal 15 Oktober 2020 yang ditanam pada lahan seluas 60 hektar di 3 desa (Desa Nglopang, Desa Trosono dan Desa Sayutan).Direktur Pemasaran PT. Tunas Agro Persada menjelaskan petani dan pedagang menyukai hasil dari panen cabai disaat harga cabai melonjak. Disela-sela panen cabai tersebut, PT. Tunas Agro Persada mengenalkan buah melon dari hasil panen Desa Barat yang mempunyai kualitas dan mutu premium.Share this:TwitterFacebook

Berita


Seminar Akbar PGRI ” PGRI Maju Indonesia Maju “, Pentingnya Nilai-nilai Luhur

19 April, 2025

Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI) memiliki peran penting sebagai wadah bagi guru untuk...

KENAL PISAH KAPOLRES MAGETAN

17 April, 2025

Sobatkom… Kapolres Magetan kini resmi dipimpin AKBP Raden Erik Bangun Prakasa dari Bidpropam...

Selepas Lebaran Satgas “Burung Hantu” Nguntoronadi Kembali Beraksi

16 April, 2025

Wujudkan Layanan Sosial yang Inklusif dan Humanis, setelah libur Idul Fitri 1446 H, “Satgas...

Festival Pamelo Magetan 2025, Buah Khas Andalan Bumi Mageti

15 April, 2025

Festival Pamelo Magetan merupakan acara tahunan yang menampilkan jeruk pamelo, produk unggulan...

Tergabung dalam Grup F Perbasi Kabupaten Magetan Ikuti Pra – PORPROV IX Jawa Timur Tahun 2025

15 April, 2025

SobatKom Ketua Umum PERBASI Magetan periode 2024 – 2028 Cahaya Wijaya, S.STP., M.Si...