Rakor Data Statistik Sektoral Kabupaten Magetan

24 Februari, 2021
Bidang Statistik dan Persandian Dinas Komunikasi dan Informatika Kabupaten Magetan bekerjasama dengan BPS Magetan mengadakan Rapat Koordinasi Data Statistik Sektoral Kabupaten Magetan dengan mengundang 27 OPD di Kabupaten Magetan. Rapat Koordinasi Data Statistik Sektoral Kabupaten Magetan diadakan selama 3 hari, 23 s/d 25 Februari 2021 di Ruang Rapat Dinas Komunikasi dan Informatika Kabupaten Magetan.Dalam rakor tersebut pihak Diskominfo dan BPS Kabupaten Magetan meminta setiap OPD untuk mempersiapkan data sektoral dan menjelaskan data yang terkait dengan Daerah Dalam Angka (DDA). Serta memberitahu bahwa di setiap kegiatan pendataan statistik masing-masing OPD harus mendapatkan rekomendasi dari BPS Magetan. Mengingat BPS merupakan pembina data statistik.Lebih lanjut, tujuan dari rakor ini adalah menyamakan persepsi dan akselerasi data di Magetan. Dengan adanya akselerasi data diharap data yang dihasilkan semakin valid dan benar. “Dengan data yang valid ini diharap dapat membantu Pemerintah Kabupaten Magetan dalam mengambil kebijakan yang tepat.” Ujar Henry Slamet Trianto, Kepala Bidang Bidang Statistik dan Persandian Diskominfo Kabupaten Magetan.Kedepannya, dengan adanya akselerasi data akan diolah dan dapat disampaikan ke portal data. Di mana menjadi salah satu implementasi dari Satu Data Indonesia. Mengingat, Dinas Kominfo kabupaten Magetan telah melaksanakan penandatanganan komitmen implementasi satu data bersama BPS Magetan.Share this:TwitterFacebook

Berita


Seminar Akbar PGRI ” PGRI Maju Indonesia Maju “, Pentingnya Nilai-nilai Luhur

19 April, 2025

Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI) memiliki peran penting sebagai wadah bagi guru untuk...

KENAL PISAH KAPOLRES MAGETAN

17 April, 2025

Sobatkom… Kapolres Magetan kini resmi dipimpin AKBP Raden Erik Bangun Prakasa dari Bidpropam...

Selepas Lebaran Satgas “Burung Hantu” Nguntoronadi Kembali Beraksi

16 April, 2025

Wujudkan Layanan Sosial yang Inklusif dan Humanis, setelah libur Idul Fitri 1446 H, “Satgas...

Festival Pamelo Magetan 2025, Buah Khas Andalan Bumi Mageti

15 April, 2025

Festival Pamelo Magetan merupakan acara tahunan yang menampilkan jeruk pamelo, produk unggulan...

Tergabung dalam Grup F Perbasi Kabupaten Magetan Ikuti Pra – PORPROV IX Jawa Timur Tahun 2025

15 April, 2025

SobatKom Ketua Umum PERBASI Magetan periode 2024 – 2028 Cahaya Wijaya, S.STP., M.Si...