Muscab II Bersama DPC ASKONAS KORWIL BARAT

3 Februari, 2021
Asosiasi  Kontraktor  Nasional (DPC ASKONAS ) Kabupaten Magetan selenggarakan Musyawarah Cabang II  bersama  DPC Askonas se-korwil  Barat ( kota Madya Madiun, Kabupaten Madiun, Kabupaten Magetan, Kabupaten Nganjuk, dan Kabupaten  Ngawi pada Rabu (03/02/2021) bertempat di aula Hotel Kintamani Sarangan, Magetan.Acara digelar dengan menerapkan protokol kesehatan Covid19 secara ketat seperti social distancing, serta pembatasan peserta acara  perwakilan 3 orang dari setiap DPC, 5 orang dari  DPD dan DPP dengan total peserta  20 orang.Dengan agenda acara penjaringan, pemilihan dan penetapan ketua DPC Askonas periode Tahun 2021- 2026 pada masing-masing wilayah.Bupati Magetan Suprawoto membuka muscab  sekaligus penandatanganan berita acara.Dalam sambutannya Suprawoto menyampaikan, bahwa sejak awal pihaknya sudah berkomitmen di asosiasi kontraktor di Magetan serta menegaskan  selaku Bupati dan dan pihak lain selaku pengeksekusi di bidang kontruksi semua ikut mengembangkan Kabupaten Magetan. Dengan menebar kebaikan-kebaikan dan memberikan wawasan yang baik untuk daerah kita (Magetan).Bupati Magetan juga menambahkan bahwa kontraktor-kontraktor di Magetan mendapat pekerjaan dengan ketentuan  mengharuskan kontraktor itu berasal dari daerah setempat, lalu mencari cara bagaimana kalo kontrak itu dari daerah setempat bukan dari luar. Tapi ketentuannya yang tidak boleh, maka  saya (Bupati Magetan) berkoordinasi kepada Kementerian Keuangan, BKBN untuk membuat syarat  dimana harus ada NPWP nya Magetan. Tetapi KTP yang tidak boleh.Saya punya inisiasi kalo APBD itu berputarnya di daerah. Kewajiban kita (pemerintah) harus menaikkan kewajiban mandatori, apa lagi kita dalam kondisi pandemi ini, APBD kita semua berfokus pada penanganan covid-19, selain itu APBD kita akan digunakan untuk infrastruktur, tutupnya.Share this:TwitterFacebook

Berita


PEMKAB GELAR KEJUARAAN MTQ TINGKAT KABUPATEN MAGETAN

21 November, 2024

Sobatkom… Dalam upaya menanamkan nilai-nilai luhur Al-Qur’an serta sarana mencari bibit...

PJ BUPATI HADIRI BIMTEK PENDAMPINGAN KORBAN KEKERASAN DAN KONVENSI HAK ANAK

21 November, 2024

Kejadian kekerasan terhadap perempuan dan anak terus terjadi di sekitar kita. Ini bukan hanya...

NOTA KESEPAKATAN KEBIJAKAN UMUM APBD DAM PRIORITAS PLAFON ANGGARAN SEMENTARA, DITANDATANGANI

20 November, 2024

DPRD Kabupaten Magetan kembali menggelar rapat paripurna dengan agenda Penandatanganan Nota...

80 Orang Tua Hebat Nguntoronadi, Diwisuda

20 November, 2024

80 wisudawati sudah rapi kenakan toganya pagi ini, ramai memenuhi pendopo kecamatan Nguntoronadi...

PJ BUPATI MAGETAN KUNJUNGI KANTOR SATPOL PP DAN DAMKAR MAGETAN

20 November, 2024

Seusai menghadiri wisuda SOTH di Kecamatan Nguntoronadi, Pj Bupati Magetan menyempatkan diri untuk...