PANDANGAN UMUM FRAKSI DPRD TERHADAP RAPERDA PERUBAHAN ANGGARAN PENDAPATAN BELANJA DAERAH (PAPBD)

8 September, 2022
PANDANGAN UMUM FRAKSI DPRD TERHADAP RAPERDA PERUBAHAN ANGGARAN PENDAPATAN BELANJA DAERAH (PAPBD)Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) bersama Pemkab Magetan menyelengarakan rapat paripurna dalam acara Pandangan Umum Fraksi Fraksi Terhadap Rancangan Peraturan Daerah (Raperda) Perubahan Anggaran Pendapatan Belanja Daerah (APBD) Kabupaten Magetan Tahun 2022.Rapat berlangsung di ruang pertemuan DPRD Magetan dipimpin langsung oleh Ketua DPRD Magetan Sujatno M.M bersama sejumlah Wakil Ketua DPRD dan dihadiri Wakil Bupati Magetan, Kamis (8/9/2022).Dalam pengantarnya Ketua DPRD Magetan selaku pemimpin rapat paripurna menyampaikan bahwa Rancangan Perubahan APBD Magetan Tahun Anggaran 2022 telah disampaikan kepada DPRD dalam rapat paripurna, oleh karena itu selanjutnya telah dilakukan pembahasan oleh DPRD.“Dalam pembahasan, DPRD memandang masih ada beberapa hal yang perlu disampaikan, oleh karena itu dalam rapat paripurna ini Fraksi-Fraksi DPRD akan akan menyampaikan pandangan umumnya,” kata SujatnoFraksi Partai Gerindra dalam pandangan nya menyapikan 3 pandangan diantaranya prioritas pembangunan tahun 2022 dan alokasinya, Fraksi Partai Amanat Nasional dalam pandanganya menyampaikan 10 pandangan diantaranya pajak,retribusi dan kenaikan BBM dan pelaku usaha digital, Fraksi Nasdem dalam pandanganya menyampaikan kemiskinan,kebijakan daerah, PAD dan kenaikan BBM, Fraksi PDIP dalam pandanganya menyampikan tentang imbas dari kenaikan harga BBM atas harga barang jasa dan cara meningkatkan pendapatan masyarakat, Fraksi Demokrat dalam pandanganya menyampaikan infrastruktur seperti gedung literasi, RSUD, Gedung PPU, Fraksi Kebangkitan Bangsa dalam pandanganya menyampaikan PAD, sektor pertanian dan obyek wisata, Fraksi Golongan Karya dalam pandangan umumnya menyampaikan pendapatan daerah, hibah dan bantuan sosial, Fraksi Partai Keadilan sejahtera dalam pandangan umum nya ada 12 pandnagan diantaranya menyampaikan pemulihan ekonomi pasca pademi, PMK, infrastruktur dan pekerja migran.Hadir dalam acara ini Anggota DPRD Magetan,Forkopimda Magetan,OPD dan Camat se Pemkab.Magetan serta insan pers.(Diskominfo:to2/fa2/IKP1)Share this:TwitterFacebook

Berita


Visi Besar Presiden Prabowo, Putus Rantai Kemiskinan melalui Sekolah Rakyat

14 Juli, 2025

Awal Sekolah Rakyat Dilansir dari siaran pers Kantor Komunikasi Kepresidenan,  SR ( Sekolah...

RUPS Luar Biasa PT. BPRS Magetan Bahas Evaluasi Kinerja dan Penguatan Tata Kelola

14 Juli, 2025

Bupati Magetan Nanik Sumantri mengikuti Rapat Umum Pemegang Saham (RUPS) Luar Biasa PT. BPRS...

Rakor Pengendalian Inflasi Hari Ini Cermati Anomali Kenaikan Harga Beras, MinyakKita dan Evaluasi Program 3 juta Rumah

14 Juli, 2025

SobatKom Pemerintah Kabupaten Magetan kembali mengikuti Rapat Koordinasi (Rakor) terkait...

Sambut Tahun Baru Islam 1447 H, Ribuan Muslimat NU Magetan Hadiri Pengajian Akbar di Plaosan

13 Juli, 2025

Penuh semangat menyambut Tahun Baru Islam 1447 Hijriah, ribuan jamaah dari PC Muslimat NU...

Kominfo Magetan Ajak Media Ekspedisi ke Gunung Lawu

12 Juli, 2025

Magetan – Ada yang berbeda dari aktivitas Dinas Komunikasi dan Informatika (Kominfo) Kabupaten...