Bulan Timbang di Masa Covid19 Kabupaten Magetan

10 Agustus, 2020
Magetan- Dinas Kesehatan Kabupaten Magetan gelar Pertemuan koordinasi dalam rangka pencegahan dan penurunan stunting di Kabupaten Magetan, sebagai persiapan bulan timbang Agustus 2020.Bertempat di Ruang Husada Dua Dinas Kesehatan Kabupaten Magetan, dihadiri Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Magetan,Tim Gugus Tugas, Ketua TP PKK, OPD lintas sektor serta Kepala puskesmas Taji, Senin (10/8/2020).Kepala Dinas Kesehatandr.Hari Widodo menyebutkan pentingnya imunisasi dan pelaksanaan bulan timbang,salah satunya stunting sebagai program prioritas nasional, di Magetan angka stunting masih dibawah rata-rata nasional dan masih di bawah Jatim.Kabid Kesmas Ir Hananta Prakosa, MPH, Dinas Kesehatan Kabupaten Magetan menyatakan merasa khawatir pada angka stunting Kabupaten Magetan di masa pandemi Covid19 ini akan meningkat karena roda perekonomian macet yang juga pasti berdampak pada kesehatan keluarga terdampak, maka penting sekali bulan timbang tersebut untuk mengetahui status gizi masyarakat .Dr. Elisa Kasi Kesga dan Gizi memaparkan Pelaksanaan bulan timbang Agustus 2020 diharuskan sesuai dengan protokol kesehatan, dimana posyandu hanya bisa dibuka di zona hijau, sedangkan zona orange dan zona merah tidak buka posyandu melainkan dengan kunjungan rumah (KR) tetap dengan protokol kesehatan, KR tersebut diperuntukkan bagi bayi dengan status gizi BB/U dengan kategori sangat kurang yang dilihat dari aplikasi EPPGBM dari pengukuran bulan feb 2020.Fokus pelaksanaan bulan timbang Agustus 2020 dimasa pandemi Covid diantaranya,pemantauan berat badan, ukur panjang / tinggi badan, pembrian VIT A, imunisasi, dengan pelaksanaan sehari 20 balita dilayani dengan dengan per sesi 10 balita. (Ay)Share this:TwitterFacebook

Berita


Seminar Akbar PGRI ” PGRI Maju Indonesia Maju “, Pentingnya Nilai-nilai Luhur

19 April, 2025

Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI) memiliki peran penting sebagai wadah bagi guru untuk...

KENAL PISAH KAPOLRES MAGETAN

17 April, 2025

Sobatkom… Kapolres Magetan kini resmi dipimpin AKBP Raden Erik Bangun Prakasa dari Bidpropam...

Selepas Lebaran Satgas “Burung Hantu” Nguntoronadi Kembali Beraksi

16 April, 2025

Wujudkan Layanan Sosial yang Inklusif dan Humanis, setelah libur Idul Fitri 1446 H, “Satgas...

Festival Pamelo Magetan 2025, Buah Khas Andalan Bumi Mageti

15 April, 2025

Festival Pamelo Magetan merupakan acara tahunan yang menampilkan jeruk pamelo, produk unggulan...

Tergabung dalam Grup F Perbasi Kabupaten Magetan Ikuti Pra – PORPROV IX Jawa Timur Tahun 2025

15 April, 2025

SobatKom Ketua Umum PERBASI Magetan periode 2024 – 2028 Cahaya Wijaya, S.STP., M.Si...