Video Conferance Pemerintah Kabupaten Magetan dengan Kementrian Desa PDTT Terkait Dana Desa

24 Juli, 2020
Magetan- Bupati Magetan hadir pada Vidcon Focus Group Discussion dalam Rangka Penyusunan Kebijakan Reorientasi Penggunaan Dana Desa Berbasis Kebutuhan dan Kewenangan Lokal, bersama Kementerian Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi Universitas Gajah Mada, Jum’at (24/07/2020).Bertempat di Ruang Pertemuan Pendapa Surya Graha paparan Bupati Magetan dalam FGD dimulai dari penjabaran Alokasi Dana Desa Kabupaten Magetan Tahun Anggaran 2020 sebesar Rp. 169.140.615.000,- dengan prioritas penggunaan diantaranya,Bantuan Langsung Tunai (BLT) pada keluarga miskin sebagai keluarga penerima manfaat Rp. 46.526.855.000,-Percepatan Penanganan dan pencegahan Covid19 sebesar Rp. 4.690.633.868,-Padat Karya Tunai di Desa (PKTD) sebesar Rp. 24.703.580.906,-Bupati Suprawoto juga berharap pada skala prioritas di 2021 untuk peningkatan pemberdayaan perekonomian Desa, penguatan dan peningkatan kualitas aparatur dan kelembagaan desa melalui sistem pemerintahan serta sinkronisasi kebijakan dan regulasi antar kementrian yang mengatur desa.Dana desa merupakan dana yang bersumber dari anggaran pendapatan dan belanja negara yang diperuntukkan bagi desa untuk peningkatan pelayan publik di desa, memajukan perekonomian desa, mengatasi kesenjangan pembangunan antar desa.Share this:TwitterFacebook

Berita


Seminar Akbar PGRI ” PGRI Maju Indonesia Maju “, Pentingnya Nilai-nilai Luhur

19 April, 2025

Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI) memiliki peran penting sebagai wadah bagi guru untuk...

KENAL PISAH KAPOLRES MAGETAN

17 April, 2025

Sobatkom… Kapolres Magetan kini resmi dipimpin AKBP Raden Erik Bangun Prakasa dari Bidpropam...

Selepas Lebaran Satgas “Burung Hantu” Nguntoronadi Kembali Beraksi

16 April, 2025

Wujudkan Layanan Sosial yang Inklusif dan Humanis, setelah libur Idul Fitri 1446 H, “Satgas...

Festival Pamelo Magetan 2025, Buah Khas Andalan Bumi Mageti

15 April, 2025

Festival Pamelo Magetan merupakan acara tahunan yang menampilkan jeruk pamelo, produk unggulan...

Tergabung dalam Grup F Perbasi Kabupaten Magetan Ikuti Pra – PORPROV IX Jawa Timur Tahun 2025

15 April, 2025

SobatKom Ketua Umum PERBASI Magetan periode 2024 – 2028 Cahaya Wijaya, S.STP., M.Si...