Pembukaan Warung Gotong Royong (WGR)
3 Juni, 2020
Magetan-Pembukaan Warung Gotong Royong (WGR) di dua wilayah yakni WGR 31 di Desa Mojopurno Kec. Ngariboyo dan WGR 32 Desa Baron Kec. Magetan pada hari Minggu (31/5/2020). •Acara tersebut dihadiri oleh Bupati Magetan, Kapolres Magetan, Forkopimca, serta masyarakat sekitar. •Melalui Warung Gotong Royong ini warga bisa menggantungkan berbagai jenis kebutuhan rumah tangga harian. Mulai dari sayuran, minyak goreng, telur, dan lain-lain. Keberadaan Warung Gotong Royong ini taklain bertujuan untuk meringankan beban warga yang terdampak covid 19 karena sulit mencari nafkah dengan adanya physical distancing. •Dalam hal tersbut Bupati Magetan Suprawoto menjelaskan bahwa kegiatan ini membuktikan bahwa rasa gotong royong dan kepedulian sesama masih melekat di lingkungan masyarakat Magetan dengan cara mengadakan kegiatan saling memberi. “Bagi siapa saja bukan hanya yang mempunyai ekonomi berlebih diharapkan bisa berpartisipasi melalui Warung Gotong Royong ini untuk dapat meringankan beban bersama” tambahnya. •Kapolres Magetan Feosto Ari Permana berterima kasih kepada pihak-pihak yang mendukung penuh atas terselenggaranya WGR di Kab. Magetan ini. “Semoga dengan adanya WGR disekitar kita ini mampu membantu warga yang memang membutuhkan bantuan dari kita, kini saatnya kita gotong royong bersama membantu satu sama lain untuk tetap kuat dan tabah sampai selesainya pandemi ini” harapnya. •Nursalim selaku ketua pendiri warung gotong royong menyampaikan bahwa WGR ini merupakan gagasan putra putri Magetan baik di Magetan maupun di luar Magetan. Konsep dari warung gotong royong ini adalah masyarakat mengambil secara gratis, setiap hari di buka dan diisi/diambil oleh siapapun. Siapa pun bisa ikut andil baik berdonasi berupa uang maupun barang. Dan pastinya Protokol kesehatan tetap terapkanShare this:TwitterFacebook