Go Scholl Go Smart With TK Negeri Unggulan Magetan

20 Februari, 2020
Magetan-Dalam acara tersebut dihadiri bupati magetan beserta ibu, kepala dikpora magetan beserta guru” TK dan SD Unggulan. Acara ini diselenggarakan di Pendopo TK N Unggulan pada Rabu (19/2/2020). Dengan tema “Indahnya Tas Sekolahku Dengan Kreasi Jemariku”. Bupati Magetan Dr. Drs. Suprawoto, SH. M.Si menyampaikan bahwa saya (Bupati) bangga menghadiri acara ini baik dalam SD unggulan dan HUT TK N Unggulan ke 9 dan saya yakin TK N Unggulan akan berkembang, karena kesuksesaan itu berawal dari keyakinan, selanjutnya harus introspeksi agar lebih maju dari TK yang lain, oleh sebab itu adalah tantangan untuk kemajuan. Bupati berpesan, di Indonesia itu hal yang miskin itu adalah pendidikan karakter, tidak usah diarahkan ke akademik, karena anak usia seperti ini adalah usia bermain, tanamkan ajaran kejujuran kepada anak, dan semoga Magetan menjadi kota yang berpendidikan unggul. Ia juga berpesan suatu saat SD dan TK unggulan akan lahir pemimpin bangsa yang luar biasa. Sumini, S.Pd.M.MPd selaku Kepala Sekolah TK Negeri Unggulan menjelaskan acara ini merupakan kegiatan unggulan yaitu belajar dan bermain, dan secara khusus untuk mengeksplor minat anak di bidang perkembangan yang nantinya akan bangga dengan profesinya untuk peserata acara ini  dimeriahkan sebanyak 730 peserta TK dan PAUD. Kegiatan hari ini sebenarnya memperingati HUT TK N ke 9. Selama kami berproses dari kecil ke besar TK N unggulan akan menjadi besar. Ia mengucapkan terima kasih kepada Bupati Magetan dan Dikpora Magetan untuk sarana prasarana yang telah meresmikan  gedung ini. Dimana gedung ini bisa meliterasi anak- anak supaya bisa lebih baik dalam melihat bakat anak. Tahun 2017 kami sudah menghasilkan 7 buku penguatan karakter, 3 buku cerita berbahasa lokal hasil karya guru TKN Unggulan dan Tk N unggulan tahun ini sudah menghasilkan 17 karya buku yang sudah disebarluaskan di area Magetan.Share this:TwitterFacebook

Berita


Seminar Akbar PGRI ” PGRI Maju Indonesia Maju “, Pentingnya Nilai-nilai Luhur

19 April, 2025

Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI) memiliki peran penting sebagai wadah bagi guru untuk...

KENAL PISAH KAPOLRES MAGETAN

17 April, 2025

Sobatkom… Kapolres Magetan kini resmi dipimpin AKBP Raden Erik Bangun Prakasa dari Bidpropam...

Selepas Lebaran Satgas “Burung Hantu” Nguntoronadi Kembali Beraksi

16 April, 2025

Wujudkan Layanan Sosial yang Inklusif dan Humanis, setelah libur Idul Fitri 1446 H, “Satgas...

Festival Pamelo Magetan 2025, Buah Khas Andalan Bumi Mageti

15 April, 2025

Festival Pamelo Magetan merupakan acara tahunan yang menampilkan jeruk pamelo, produk unggulan...

Tergabung dalam Grup F Perbasi Kabupaten Magetan Ikuti Pra – PORPROV IX Jawa Timur Tahun 2025

15 April, 2025

SobatKom Ketua Umum PERBASI Magetan periode 2024 – 2028 Cahaya Wijaya, S.STP., M.Si...