Gulat Sumbang Dua Perunggu Pertama untuk Magetan di Porprov

27 Juni, 2022
Gulat Sumbang Dua Perunggu Pertama untuk Magetan di PorprovMagetan – Hari pertama setelah selebrasi pembukaan Porprov VII Jawa Timur 2022, kontingen Magetan merebut dua medali perunggu. Medali tersebut dipersembahkan cabang olahraga (cabor) Gulat yang berlaga di Lumajang, Minggu (26/6/2022).Medali perunggu perdana atas nama Dedi Nuralaili. Ia tampil di kelas 55 Kg Grego. Kemudian, perunggu kedua disumbangkan oleh Dian Tri Utomo, kelas 67 Kg Grego.“Alhamdulillah, Magetan sudah pecah telur medali. Gulat meraih dua perunggu. Besok (Senin) masih ada pertandingan lagi di cabor Gulat. Semoga menambah pundi-pundi medali,” kata Ketua Umum KONI Magetan, Bambang Trianto.Untuk jadwal Senin (27/6/2022), atlet Magetan yang akan turun gelanggang adalah : sepak takraw, gulat, dan biliar yang bertanding di Lumajang.Di Bondowoso, atlet catur Magetan akan bertanding catur cepat. Tenis meja juga akan main Senin ini. Termasuk taekwondo juga akan berlaga.Di Jember, tim Futsal putri akan bertanding Senin pagi melawan putri Kab. Malang. Cabor aeromodeling juga masih akan melanjutkan pertandingan di Bandara Notohadinegoro.(Diskominfo/kontrib.rif/fa2/IKP1)Share this:TwitterFacebook

Berita


KENAL PISAH KAPOLRES MAGETAN

17 April, 2025

Sobatkom… Kapolres Magetan kini resmi dipimpin AKBP Raden Erik Bangun Prakasa dari Bidpropam...

Selepas Lebaran Satgas “Burung Hantu” Nguntoronadi Kembali Beraksi

16 April, 2025

Wujudkan Layanan Sosial yang Inklusif dan Humanis, setelah libur Idul Fitri 1446 H, “Satgas...

Festival Pamelo Magetan 2025, Buah Khas Andalan Bumi Mageti

15 April, 2025

Festival Pamelo Magetan merupakan acara tahunan yang menampilkan jeruk pamelo, produk unggulan...

Tergabung dalam Grup F Perbasi Kabupaten Magetan Ikuti Pra – PORPROV IX Jawa Timur Tahun 2025

15 April, 2025

SobatKom Ketua Umum PERBASI Magetan periode 2024 – 2028 Cahaya Wijaya, S.STP., M.Si...

RAKOR INFLASI BERSAMA K/L DAN KEPALA DAERAH SE-INDONESIA DIRANGKAIKAN DENGAN SOSIALISASI PENYELENGGARAAN SEKOLAH UNGGULAN GARUDA

14 April, 2025

Rakor inflasi kembali digelar seusai libur lebaran, pada minggu ketiga April 2025, Senin...