Buka Pelatihan TPP, Bupati: TPP Harus Terpelajar dan Terus Belajar

8 Juli, 2022
Buka Pelatihan TPP, Bupati: TPP Harus Terpelajar dan Terus BelajarBerteman sejuknya udara pagi, di sebuah gedung pertemuan yang terletak di kaki gunung lawu, lebih kurang 90 orang berseragam hitam putih berkumpul di sebuah ruang menanti kehadiran seseorang. Mereka adalah para Tenaga Pendamping Profesional yang akan mengikuti pelatihan pengembangan kapasitas diri. Dikatakan Mahmud Syaifudin, koordinator TPP Kabupaten Magetan, Tenaga Pendamping Profesional merupakan anak kandung Kementerian Desa. Mereka ada untuk mendampingi desa menuju kemajuan.Hadir membuka pelatihan, Bupati Suprawoto memberikan motivasi dan pesan kepada para TPP untuk terus belajar dan mengasah kemampuan agar bisa menjadi pendamping desa yang baik dan memberikan kemajuan untuk desa-desa yang ada di Magetan.“Pendamping desa harus orang yang terpelajar dan mau terus belajar. Ibarat dua orang yang saling bertemu, jika mereka membawa apel dan saling tukar, maka mereka akan mendapatkan 1 apel. Namun apabila yang ditukar adalah pengetahuan dan pengalaman, nanti mereka pulang akan membawa pengetahuan dan pengalaman,” terang Bupati Suprawoto, disambut tepuk tangan meriah semua peserta pelatihan yang hadir.Pelatihan berlangsung di aula Rumah Makan Putra Nirwana, Kecamatan Palosan, Kabupaten Magetan, pada Jum’at (08/07).(Diskominfo / pub.nin / dok.wed / fa2 / IKP1)Share this:TwitterFacebook

Berita


KENAL PISAH KAPOLRES MAGETAN

17 April, 2025

Sobatkom… Kapolres Magetan kini resmi dipimpin AKBP Raden Erik Bangun Prakasa dari Bidpropam...

Selepas Lebaran Satgas “Burung Hantu” Nguntoronadi Kembali Beraksi

16 April, 2025

Wujudkan Layanan Sosial yang Inklusif dan Humanis, setelah libur Idul Fitri 1446 H, “Satgas...

Festival Pamelo Magetan 2025, Buah Khas Andalan Bumi Mageti

15 April, 2025

Festival Pamelo Magetan merupakan acara tahunan yang menampilkan jeruk pamelo, produk unggulan...

Tergabung dalam Grup F Perbasi Kabupaten Magetan Ikuti Pra – PORPROV IX Jawa Timur Tahun 2025

15 April, 2025

SobatKom Ketua Umum PERBASI Magetan periode 2024 – 2028 Cahaya Wijaya, S.STP., M.Si...

RAKOR INFLASI BERSAMA K/L DAN KEPALA DAERAH SE-INDONESIA DIRANGKAIKAN DENGAN SOSIALISASI PENYELENGGARAAN SEKOLAH UNGGULAN GARUDA

14 April, 2025

Rakor inflasi kembali digelar seusai libur lebaran, pada minggu ketiga April 2025, Senin...