Sosialisasi Peraturan Bupati Magetan Nomor 46 Tahun 2019 Tentang Perubahan atas Peraturan Bupati Magetan Nomor 30 Tahun 2016 Tentang Tata Cara Pengadaan Barang/Jasa Di Desa

28 Oktober, 2019
Magetan- Acara sosialisasi dihadiri oleh 100 peserta yang  terdiri dari PMD, Pendamping Desa, Carik, bertempat diruang Rapat Ki Mageti Pemda Magetan, Senin  (28/10/2019) dan berlangsung selama 3 hari yakni tanggal 28-30 Oktober 2019.Sosialisasi dibuka oleh wakil bupati Magetan Nanik Endang Rusminiarti, M.Pd, dalam sambutan pengarahannya menghimbau  bahwa dalam proses pengadaan barang jasa di  desa pemerintah telah memberikan kewenangan pada  desa, baik pelaksana kegiatan, tim pengadaan barang/jasa dan yang tergabung didalamnya, dalam melaksanakan swakelola sesuai dengan Peraturan Bupati No 46 Tahun 2019 dan dilaksanakan dengan sebaik-baiknyaPengadaan Barang /Jasa Desa yang selanjutnya disebut dengan Pengadaan Barang/Jasa adalah kegiatan untuk memperoleh barang/jasa oleh Pemerintah Desa, baik dilakukakan dengan cara swakelola maupun melalui penyedia barang/jasa.Selanjutnya Elmy Kurnianto selaku Kepala ULP Setdakab Magetan dalam pidatonya memaparkan  bahwa dengan adanya dana desa bisa memacu pembangunan di desa, hal tesebut adalah upaya Pemerintah Kabupaten Magetan membangun desa dan prosesnya diharapkan transparan dan akuntable. Pihaknya juga berharap  bahwa proses pengadaan barang/jasa sesuai perbub dan dilaksanakan dengan sebaik -baiknya. Adapun perubahan perbub mulai berlaku per 1 Januari tahun 2020 mendatang.Share this:TwitterFacebook

Berita


Seminar Akbar PGRI ” PGRI Maju Indonesia Maju “, Pentingnya Nilai-nilai Luhur

19 April, 2025

Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI) memiliki peran penting sebagai wadah bagi guru untuk...

KENAL PISAH KAPOLRES MAGETAN

17 April, 2025

Sobatkom… Kapolres Magetan kini resmi dipimpin AKBP Raden Erik Bangun Prakasa dari Bidpropam...

Selepas Lebaran Satgas “Burung Hantu” Nguntoronadi Kembali Beraksi

16 April, 2025

Wujudkan Layanan Sosial yang Inklusif dan Humanis, setelah libur Idul Fitri 1446 H, “Satgas...

Festival Pamelo Magetan 2025, Buah Khas Andalan Bumi Mageti

15 April, 2025

Festival Pamelo Magetan merupakan acara tahunan yang menampilkan jeruk pamelo, produk unggulan...

Tergabung dalam Grup F Perbasi Kabupaten Magetan Ikuti Pra – PORPROV IX Jawa Timur Tahun 2025

15 April, 2025

SobatKom Ketua Umum PERBASI Magetan periode 2024 – 2028 Cahaya Wijaya, S.STP., M.Si...